Comvalius Siap Manfaatkan Celah Arema
Aga Deta | 17 Juni 2017 12:50
Bola.net - - Kokohnya tembok pertahanan Arema FC tak membuat Sylvano Comvalius gentar. Penyerang Bali United ini mengaku bakal mencoba memanfaatkan celah di permainan Arema FC.
Menurut Comvalius, Arema merupakan tim solid. Namun, saat ini, Arema berada dalam masalah, karena belum memenangi dua laga terakhir mereka.
Kami akan mencoba untuk memanfaatkan situasi dan celah yang ada ini untuk bisa meraih kemenangan, ujar Comvalius.
Lebih lanjut, pemain asal Belanda ini menilai laga kontra Arema tak bakal mudah bagi timnya. Namun, Comvalius mengaku timnya memiliki kemampuan untuk meraih hasil maksimal pada pertandingan ini.
Saya percaya dengan tim ini. Memang laga ini tak akan mudah bagi kami, tapi saya yakin kami bakal bisa, tuturnya.
Bali United bakal melakoni laga pekan kesebelas mereka di Liga 1 kontra Arema FC. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Gajayana Malang, Sabtu malam.
Saat ini, Bali United berada di posisi enam klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 16 poin dari sepuluh laga. Sedangkan, Arema FC berada di posisi 10 dengan raihan 15 poin.
Lebih lanjut, Comvalius menyebut peluang Bali United dan Arema FC sama besar. Pasalnya, dalam sepakbola, semua hal bisa terjadi.
Pelatih bilang bahwa di sepakbola Indonesia siapapun bisa saling mengalahkan. Kami tetap bakal mencoba meraih kemenangan, tandasnya.(den/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dapat Tambahan Amunisi, Arema FC Kian Pede
Bola Indonesia 16 Juni 2017, 20:25 -
Bali United Bidik Poin di Kandang Arema FC
Bola Indonesia 16 Juni 2017, 20:19 -
Ini Cara Arema Lepaskan Tekanan Kala Hadapi Bali United
Bola Indonesia 16 Juni 2017, 19:41 -
Juan Pino Absen Lawan Bali United
Bola Indonesia 16 Juni 2017, 10:41 -
Aji Santoso Nantikan Energi Positif Tiga Pilar Timnas
Bola Indonesia 14 Juni 2017, 21:50
LATEST UPDATE
-
Chelsea Lepas Mykhaylo Mudryk di Musim Depan?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:22 -
Mohamed Salah Pergi, Liverpool Angkut Pemain Bournemouth Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:04 -
Diincar MU, Pelatih Timnas Swedia Dukung Viktor Gyokeres Pindah ke Inggris
Tim Nasional 25 Maret 2025, 20:53 -
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10