CEO Selangor: Seperti Witan Sulaeman dan Pratama Arhan di Timnas Indonesia, Faisal Halim Kebanggaan Malaysia
Serafin Unus Pasi | 8 Mei 2024 22:47
Bola.net - CEO Selangor FC, Johan Kamal Hamidon menyamakan Faisal Halim dengan beberapa bintang di Asia Tenggara. Mulai dari Chanathip Sonkrasin di Thailand serta Witan Sulaeman dan Pratama Arhan di Timnas Indonesia.
Selangor FC sedang bersedih. Pasalnya, Faisal Halim menjadi korban penyerangan air keras di Petaling Jaya, Malaysia, pada Minggu (5/5/2024).
Akibatnya, Faisal Halim harus dirawat di rumah sakit. Ia telah menjalani dua operasi dan bakal berlanjut. Sempat kritis, ia dalam kondisi stabil.
Selain Selangor FC, Timnas Malaysia juga bakal kehilangan Faisal Halim. Pemain berumur 26 tahun itu telah tampil 34 kali dengan torehan 15 gol dan 7 assists.
Kerugian untuk ASEAN
"Sudah pasti Timnas Malaysia kehilangan. Sama seperti Timnas Indonesia, Timnas Malaysia juga punya pemain kebanggaan," ujar Johan Kamal Hamidon kepada wartawan di Jakarta, Rabu (8/5).
"Begitu juga dengan negara lain seperti Chanatip Songkrasin yang jadi pemain besar Asia Tenggara. Witan dan juga pemain penting."
"Jadi kami merasa Faisal Halim seperti separuh dari tim itu sendiri. Dia pemain bertalenta dan sangat muda, baru 26 tahun. Masih banyak yang bisa dicapai olehnya."
"Ini kerugian besar untuk Selangor dan Malaysia serta mungkin ASEAN. Kalau dia bermain di Indonesia atau Singapura akan membawa banyak hiburan untuk banyak orang," imbuh Johan Kamal Hamidon.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Streaming PSIS Semarang vs Selangor FC Hari Ini, 10 September 2023
Bola Indonesia 10 September 2023, 16:03 -
Persib Bandung Tantang Selangor FA dan Bangkok United di Malaysia
Bola Indonesia 25 Desember 2019, 23:32 -
Meski Menang, Pelatih Selangor FA Tetap Sebut Persija Tim Berkualitas
Bola Indonesia 7 September 2018, 07:48
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40