Cara Persela Siasati Padatnya Jadwal di Bulan Ramadan
Ari Prayoga | 27 Mei 2018 08:28
Bola.net - - Persela Lamongan dihadapkan pada jadwal yang cukup padat pada Bulan Ramadan. Klub berjuluk Laskar Joko Tingkir ini mendapat jatah lima pertandingan dengan jeda waktu yang cukup singkat.
Diawali dengan laga kontra Persija pada 20 Mei 2018, empat hari kemudian Wallace Costa harus terbang ke markas Barito Putera. Setelah itu Laskar Joko Tingkir harus menjamu PS Tira, Senin (28/5) besok.
Dua pertandingan lainnya akan dijalani di kandang lawan yakni pada tanggal 2 dan 7 Juni 2018 melawan Sriwijaya FC dan Mitra Kukar. Jeda pertandingannya pun hanya empat sampai lima hari.
Namun Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso tidak khawatir dengan padatnya jadwal di Bulan Ramadan. Sebab ia punya resep khusus untuk menjaga stamina pemain agar tetap bugar selama menjalani pertandingan di Bulan Ramadan.
Untuk menyiasati jadwal yang padat saya tentunya berhitung masalah recovery, masalah istirahat pemain, jadi yang penting bagaimana kondisi anak-anak tidak turun, ungkap Aji Santoso.
Selain menyusun waktu recovery yang pas, Aji Santoso tentunya juga mengatur intensitas latihan. Ia memberi menu latihan yang proporsional kepada pemainnya sesuai dengan kebutuhan.
Latihannya pun juga menyesuaikan. Jadi latihan di bulan puasa ini saya hanya latihan satu jam, tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Belum Stabil, Persela Pandang PS Tira Sebagai Tim Kuat
Bola Indonesia 26 Mei 2018, 21:16 -
Jelang Hadapi PS Tira, Persela Pilih Latihan Ringan
Bola Indonesia 26 Mei 2018, 19:53 -
Persela Sayangkan Gol Balasan Samsul Arif
Bola Indonesia 25 Mei 2018, 18:00 -
Ini Kunci Sukses Persela Curi Poin di Markas Barito Putera
Bola Indonesia 25 Mei 2018, 15:20
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39