Bus Terlambat, Persebaya United Hampir Naik Angkot
Editor Bolanet | 5 September 2015 15:49
Pada pukul 14.15 para pemain Persebaya sudah bersiap di depan hotel Golden Flower. Mereka seharusnya sudah berangkat ke lapangan latihan pada pukul 14.30. Namun hingga pukul 15.15, bus yang dinanti tak kunjung datang. Para pemain pun mulai gelisah.
Lama banget busnya. Sampai bosan nunggu, ucap pemain muda Persebaya United, Nurmufid Fastabiqul Khoirot. Raut muka Ibnu Grahan, head coach Persebaya United pun merah padam. Gimana ini. Kapan datangnya? tanya Ibnu kepada liaison officer Persib.
Kalau nggak datang dalam waktu 10 menit lagi, kita naik angkutan umum saja, kata Ibnu. Hingga batas waktu yang diberikan, bus tak kunjung datang. Para pemain pun jalan kaki ke salah satu pasar yang terletak di sisi barat hotel Golden Flower.
Satu per satu pemain naik angkot, mulai dari Fandi Eko Utomo, Asep Berlian, Feri Ariawan, Wahyu Subo Seto, Sahrul Kurniawan, Fauzan Jamal dan banyak pemain lainnya. Sebelum angkot bergerak, nampak bus berwarna putih sudah terparkir di depan hotel. Para pemain yang terlanjur naik angkot diminta turun.
Akibat terlalu lama menunggu, para pemain pun kelihatan bosan. Suasana hening menyelimuti bus pemain Persebaya selama menuju ke lokasi latihan.[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Waspadai Pedro Javier
Bola Indonesia 4 September 2015, 23:30 -
Djanur Minta Persib tak Over Confidence
Bola Indonesia 4 September 2015, 23:26 -
Persib Taget Benamkan Persebaya United
Bola Indonesia 4 September 2015, 23:22 -
Persebaya United Berharap Pedro Fit Lawan Persib
Bola Indonesia 4 September 2015, 15:43 -
Persebaya United Akan Bermain Defensif Lawan Persib
Bola Indonesia 4 September 2015, 15:39
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23