Bursa Transfer Belum Dibuka, Persija Sudah Dapat Pemain Baru
Asad Arifin | 22 Mei 2018 19:49
Bola.net - - Persija Jakarta resmi memperkenalkan Osas Marvelous Saha sebagai rekrutan anyar pada musim 2018, Selasa (22/5/2018). Pemain berusia 31 tahun itu dikontrak oleh Persija dengan durasi satu setengah musim.
Osas sudah melakukan tanda tangan kontrak bersama dengan Direktur Utama Persija, Gede Widiade di Jakarta. Mantan pemain Perseru Serui itu ditemani agennya, Moctar Doucoure.
Gede mengatakan, alasan merekrut Osas adalah karena berdasarkan kebutuhan tim. Dengan begitu, pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco memiliki banyak pilihan pemain terutama di second striker.
“Sekali lagi perekrutan Osas sendiri adalah kebutuhan tim. Apalagi dengan merekrut Osas posisi second striker atau winger kami punya alternatif, mengingat saat ini posisi second striker kami tidak punya, buka Geda.
Osas juga nantinya bisa menggantikan Novri [Setiawan] atau Riko [Simanjuntak] jika salah satunya absen. Selain itu, kebetulan Osas tidak mengurangi jatah pemain asing kami karena dia sudah mendapatkan status warga negara Indonesia,” tambahnya.
Osas, yang menjadi WNI pada 16 Mei lalu, menjadi pemain pertama yang dikontrak Persija pada bursa transfer jilid kedua kompetisi Liga 1 musim 2018. Dia baru bisa bermain setelah bursa transfer jilid kedua dibuka mulai 5 Juli hingga 3 Agustus mendatang.
Pemain kelahiran Nigeria, 20 Oktober 1986 itu sudah malang melintang di kancah persepakbolaan Indonesia. Dia sempat membela PSDS Deli Serdang, PSMS Medan, PSAP Sigli, Madura United, Persisam Samarinda, Persiram Raja Ampat, serta Perseru Serui.
Selain itu, dia juga pernah bermain di Liga Super Malaysia bersama klub Penang FA.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aji Santoso Beber Kunci Persela Bisa Kalahkan Persija
Bola Indonesia 21 Mei 2018, 14:44 -
Persija Bawa Urusan Wasit ke Komdis, Persela Santai
Bola Indonesia 21 Mei 2018, 14:34
LATEST UPDATE
-
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12 -
Prediksi Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:51 -
Semangat Membara Joey Pelupessy: Demi Garuda, juga Demi Keluarga!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:27 -
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 16:07 -
Prediksi Venezuela vs Peru 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Kolombia vs Paraguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:58
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23