Bryan Robson: Mourinho Butuh Waktu Kembalikan Kejayaan MU
Ari Prayoga | 4 November 2016 01:21Bola.net - - Untuk kesekian kalinya salah satu legenda Manchester United (MU), Bryan Robson berkunjung ke Indonesia. Dia datang menjumpai para penggemar MU di Atrium Cilandak Town Square, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (3/11).
Dalam salah satu pernyataannya, Bryan Robson mengomentari kinerja manajer MU, Jose Mourinho. Menurutnya, The Special One membutuhkan waktu tidak sebentar untuk membawa kembali MU ke era kejayaan.
Jose Mourinho butuh waktu di Manchester United, tapi saya yakin Mourinho akan mengembangkan Manchester United dan memberikan prestasi, ujar Robson.
Bagi saya Jose Mourinho merupakan sosok pelatih kawakan. Dia banyak menangani klub besar dan menghasilkan pemain bintang, tambahnya.
Seperti diketahui, MU membuat sebuah keputusan mengejutkan dengan menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih pada awal musim kompetisi Liga Primer Inggris kali ini. Mantan arsitek Chelsea itu diharapkan bisa mengembalikan MU pada era kejayaan seperti saat dilatih Sir Alex Ferguson.
Demi memenuhi harapan tersebut, MU menuruti semua permintaan Mourinho untuk mendatangkan pemain bintang. Dua bintang yang paling heboh didatangkan adalah Paul Pogba dan Zlatan Ibrahimovic. Namun hingga pekan ke-10, performa Wayne Rooney dan kawan-kawan belum konsisten.
Saat ini MU berada di posisi delapan klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan mengemas 15 poin. MU membukukan empat kemenangan, tiga kali imbang, dan tiga kekalahan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Berpartisipasi Dalam Crossbar Challenge, Hasilnya?
Open Play 3 November 2016, 23:17 -
Juan Mata Pemain MU Terbaik Bulan Oktober
Liga Inggris 3 November 2016, 22:05 -
Berbatov Akui Ronaldo Sebagai Salah Satu Rekan Terbaiknya
Liga Inggris 3 November 2016, 22:02 -
Ini Alasan Martial Tak Masuk dalam Skuat Prancis
Piala Dunia 3 November 2016, 21:38 -
Vidic Bek Paling Tangguh Yang Dihadapi Berbatov
Liga Inggris 3 November 2016, 21:32
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39