Bruno Moreira Masih Latihan Terpisah, Ini Pertimbangan Tim Pelatih Persebaya
Serafin Unus Pasi | 17 Juni 2021 21:05
Bola.net - Gelandang asing Persebaya Surabaya, Bruno Moreira Soares masih menjalani latihan terpisah dari rekan setimnya. Pemain asal Brasil itu berlatih didampingi pelatih fisik, Muhammad Alimuddin.
Ada sejumlah pertimbangan yang membuat tim pelatih masih memisahkan Bruno Moreira. Salah satunya karena intensitas latihan Persebaya yang sedikit keras.
"Bruno masih latihan tersendiri, karena latihan terakhir agak keras, sudah banyak beradu badan dan sebagainya," kata asisten pelatih Persebaya, Mustaqim, Kamis (17/06/2021).
Dikatakan Mustaqim, jika dipaksakan untuk berlatih bersama rekan setimnya, ada kekhawatiran Bruno mengalami cedera. Apalagi, kondisinya masih belum seratus persen.
"Untuk memulihkan kondisi yang selama ini dia masih ketinggalan dengan anak-anak, latihan sendiri dengan coach Ali," Mustaqim menambahkan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Berharap Segera Latihan Bersama
Namun, lanjut Mustaqim, Bruno Moreira sudah mengalami banyak perkembangan. Sehingga, dia berharap dalam waktu dekat mantan pemain Ansan Greeners itu bisa segera bergabung.
"Saya lihat Bruno sudah melahap latihan itu (bersama pelatih fisik," imbuh mantan asisten pelatih Persija Jakarta tersebut.
"Mudah-mudahan di hari yang dekat ini Bruno sudah ikut latihan kami bersama," tandas Mustaqim.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Ditinggal Aji Santoso Selama Beberapa Hari
Bola Indonesia 15 Juni 2021, 22:11 -
Persebaya Menunggu Kedatangan Pemain Timnas Indonesia
Bola Indonesia 15 Juni 2021, 20:57 -
Manajemen Persebaya Surabaya Bertemu Aji Santoso, Apa yang DIbahas?
Bola Indonesia 2 Februari 2021, 12:24 -
Persebaya Terancam Krisis Striker di Shopee Liga 1 2020
Bola Indonesia 21 September 2020, 12:21 -
Mahmoud Eid Cedera, Persebaya Kapok Uji Coba
Bola Indonesia 21 September 2020, 10:38
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39