BRI Liga 1: Respons PT LIB soal Persela Tetap Main Walau Hanya Punya 13 Pemain
Richard Andreas | 6 Februari 2022 09:00
Bola.net - Pertandingan antara Madura United versus Persela Lamongan pada pekan ke-23 BRI Liga 1 2021/2022 berakhir imbang 1-1. Laga ini berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Sabtu (5/2) malam.
Ada pemandangan yang menyedihkan tatkala dalam daftar susunan pemain (DSP), jumlah pemain kedua tim sangat terbatas. Madura United hanya mencantumkan 14 pemain, dan Persela 13 pemain. PT Liga Indonesia Baru (LIB) pun memberikan penjelasannya.
Direktur Utama (Dirut) LIB, Akhmad Hadian Lukita mengungkapkan, Persela berdasarkan hasil tes COVID-19, masih ada 14 pemain yang tersedia. Jadi jika dalam DSP hanya tercantum 13 pemain, itu disebutnya karena ada satu orang cedera.
"Secara test sudah lulus, menyisakan 14 pemain negatif. Tapi di DSP hanya 13 karena yang satu cedera. Jadi soal berapa pemain yang dibawa bisa cek langsung ke Persela," ujar Lukita, saat dihubungi wartawan.
Sebelumnya, sudah ada dua pertandingan yang ditunda karena jumlah pemainnya kurang dari batas minimal. Dua laga itu adalah lain Madura United versus Persipura Jayapura dan Persib Bandung kontra PSM Makassar.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters!
Aturan COVID-19 Dalam Manual Liga 1
Dalam manual BRI Liga 1 2021/2022, sudah diatur tentang hasil tes COVID-19 dan eligibilatasnya. Hal itu tertuang dalam Pasal 52 ayat 5 dan 7.
Seperti apa isinya? Berikut detailnya:
5. Jika ada pemain dan atau ofisial yang tidak diizinkan untuk berpartisipasi dalam pertandingan karena kasus COVID-19 yang terkonfirmasi oleh Satgas COVID-19, klub diminta untuk mendatangkan bila ada pemain standby di kota domisili atau lainnya yang telah terdaftar dari 35 pemain yang didaftarkan pemain atau ofisial tersebut untuk memastikan bahwa pelaksanaan pertandingan tetap dapat dijalankan sesuai jadwal.
7. Dalam keadaan luar biasa, di mana setelah Swab Test Rapid Antigen pada hari pertandingan membuat klub yang akan bertanding hanya menyisakan kurang dari 14 pemain (termasuk salah satu di antararnya adalah penjaga gawang), maka LIB dan PSSI akan segera menggelar Rapat Darurat untuk memberikan keputusan dalam tempo cepat dan setiap keputusan bersifat final.
Badai COVID-19 Terus Mengganggu
Seperti diketahui, Madura United dan Persela sedang dihantam badai COVID-19. Banyak pemain mereka positif COVID-19 setelah melakukan tes Polymerase Chain Reaction PCR.
Hal yang sama juga dialami banyak klub. Misalnya Persija Jakarta, Persib, Persikabo 1973, dan masih banyak lainnya.
Namun, LIB bersikeras tidak menghentikan penyelenggaraan seri keempat di Bali. Operator BRI Liga 1 2021/2022 itu berdalih akan melihat kasus per kasus untuk tiap pertandingan yang digelar.
(Fitri Apriani/Bola.net)
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fakta di Balik Keputusan Persela Tetap Bertanding dengan 13 Pemain
Bola Indonesia 5 Februari 2022, 21:53 -
Madura United vs Persela, Jafri Sastra Was-Was Tunggu Hasil Swab PCR
Bola Indonesia 4 Februari 2022, 19:18 -
BRI Liga 1: Hadapi Persela, Madura United Siap Rebut Tiga Angka
Bola Indonesia 4 Februari 2022, 18:19
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39