BRI Liga 1 2022/2023: Gagal Bongkar Benteng Bhayangkara FC, Arema FC Sedih dan Kecewa

Dimas Ardi Prasetya | 23 Desember 2022 23:23
BRI Liga 1 2022/2023: Gagal Bongkar Benteng Bhayangkara FC, Arema FC Sedih dan Kecewa
Javier Roca sebagai pelatih Arema FC musim 2022/2023 (c) Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Javier Roca angkat bicara soal kondisi timnya menyusul kekalahan mereka kala menghadapi Bhayangkara FC pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023. Pelatih Arema FC ini mengaku timnya sedih, terutama karena tak mampu membongkar kokohnya pertahanan The Guardian, julukan Bhayangkara FC.

"Kami merasa sedih dan kecewa tak mampu membongkar sesi pertahanan Bhayangkara. Mengapa mereka seperti itu (bertahan)," kata Roca, usai laga.

Advertisement

"Kami juga sedih tak bisa mendapat hasil maksimal," sambungnya.

Sebelumnya, Arema FC harus menelan kekalahan kala menghadapi Bhayangkara FC, pada laga pekan ke-17 mereka di BRI Liga 1 2022/2023. Dalam laga yang dihelat di Stadion Manahan Solo, Jumat (23/12), mereka menelan kekalahan 0-1. Gol tunggal pada laga ini dicetak M. Kasim Botan pada menit ke-33.

Dengan hasil ini, Arema FC masih tertahan di peringkat ketujuh klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023. Mereka mencatatkan 26 poin dari 17 pertandingan.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Sudah Kerja Keras

Sementara itu, kesedihan dan kekecewaan juga dirasakan Gian Zola Nasrulloh. Namun, mewakili teman-temannya, gelandang Arema FC ini menegaskan mereka sudah bekerja keras pada laga ini.

"Sebagai pemain, saya merasa sedih dengan hasil ini," kata Zola.

"Kami semua sudah bekerja keras pada laga ini. Namun, hasilnya tetap 0-1," sambungnya.

2 dari 2 halaman

Pelajaran Berharga

Kendati kalah, menurut Zola, ada hal berharga yang bisa didapat timnya dari laga ini. Klub berlogo singa mengepal tersebut bisa belajar banyak dari kegagalan mereka pada pertandingan kontra Bhayangkara FC.

"Ini mungkin jadi pelajaran bagus bagi kami sebagai pemain untuk bisa tampil lebih bagus lagi," tutur Zola.

"Masih banyak kesempatan bagi kami untuk bisa naik peringkat," ia menandaskan.

Saya sebagai pemain merasa sedih, kita bekerja keras tapi hasilnya seperti ini. Tapi nanti di putaran kedua lebih baik.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)