Bos Persija Bertemu Dengan Marc Klok, Ada Apa?
Serafin Unus Pasi | 18 Desember 2018 18:55
Bola.net - - Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade dikabarkan telah melakukan pertemuan dengan gelandang PSM Makassar, Marc Anthony Klok. Lantas, apa maksud pertemuan tersebut?
Ketika dikonfirmasi, Gede tidak menyanggah maupun membenarkannya. Pengusaha asal Jawa Timur ini hanya mengatakan dirinya menjaga relasi dengan Klok.
"Kan namanya silahturahmi. Jadi ya tidak apa-apa kalau mau datang. Yang datang juga banyak kok," ujar Gede, Selasa (18/12/2018).
Gede sebelumnya mengatakan banyak pemain asing tertarik gabung ke Persija. Sebab, timnya akan berkancah di Liga Champions Asia (LCA) pada musim depan.
Silakan baca halaman selanjutnya untuk berita selengkapnya ya Bolaneters.
Bukan Hanya Klok
Gede juga menyebut banyak pemain yang singgah ke kediamannya. Tapi, dia enggan untuk membongkar identitasnya.
"Saya tidak bisa sebutkan siapa saja pemainnya. Nanti saja," kata Gede.
"Kasihan The Jakmania tentang kabar itu. Menikmati momen juara dulu," imbuh Gede.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sang Kapten Dukung Persija Datangkan Beto dan Vizcarra
Bola Indonesia 17 Desember 2018, 22:17 -
Ismed Sofyan Berharap Teco Bertahan di Persija
Bola Indonesia 17 Desember 2018, 20:54 -
Teco Dinilai Pilihan Tepat Nakhodai Timnas Indonesia
Bola Indonesia 17 Desember 2018, 18:09 -
Sinyal Bahaya untuk Persija, Teco Mengaku Dilirik Klub Thailand
Bola Indonesia 17 Desember 2018, 15:00 -
Dejan Antonic Jawab Rumor Tangani Persija
Bola Indonesia 17 Desember 2018, 11:14
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39