Bonek Mania Jadi Alasan Irfan Jaya Tetap Bertahan di Persebaya
Serafin Unus Pasi | 5 Januari 2020 07:39
Bola.net - Winger asal Bantaeng, Irfan Jaya memutuskan untuk tetap bersama Persebaya Surabaya pada kompetisi musim 2020. Bertahannya pemain 23 tahun secara resmi sudah diumumkan oleh manajemen.
Kepada Bola.net, Irfan Jaya membeberkan alasan memilih tetap berseragam Persebaya. Selain karena sudah nyaman, Bonek dan Bonita juga menjadi pertimbangannya untuk tetap membela tim Kota Pahlawan.
"Alasan saya bertahan karena saya sudah merasa nyaman di Surabaya, saya sudah tiga tahun di sini," kata Irfan Jaya melalui pesan whatssapp, Sabtu (4/1/2019).
"Dan saya sudah tahu situasi di dalamnya dan juga suporter Bonek-Bonita yang selalu support saya," Irfan menambahkan.
Irfan Jaya bergabung dengan Persebaya sejak musim 2017, atau saat tim Kebanggaan Arek Suroboyo berkompetisi di kasta kedua Liga Indonesia. Bahkan, Irfan menjadi salah satu pemain kunci di balik promosinya Green Force.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Pasang Target Lebih Baik
Dan, menyambut musim keempatnya, Irfan kembali memasang target untuk meraih hasil yang lebih baik. Pastinya, dia cukup senang bisa membawa Persebaya bisa berkompetisi di level ASEAN.
Seperti diketahui, Persebaya akan mewakili Indonesia pada ASEAN Club Championship (ACC) 2020. Setelah tim besutan Aji Santoso tersebut finis di posisi kedua klasemen akhir.
"Setiap musim pasti saya selalu pasang target saya bisa lebih baik lagi, jadi saya ingin tahun ini lebih baik lagi dari tahun sebelumnya," lanjut Irfan.
"Alhamdulillah target saya musim ini tercapai bisa membawa Persebaya ke kompetisi ASEAN. Semoga ke depan saya dan tim bisa lebih baik lagi," tegasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalahkan Dua Rival Sekaligus, Pemain Persebaya Disambut Bak Pahlawan
Bola Indonesia 18 Desember 2019, 19:11 -
Harapan Aji Santoso untuk Bonek Mania dan The Jakmania
Bola Indonesia 16 Desember 2019, 23:12 -
Respons Aji Santoso Terkait Kemungkinan Bermain di Stadion Gelora Bung Tomo
Bola Indonesia 6 Desember 2019, 01:46 -
Pesan Rendi Irwan Usai Persebaya Taklukkan Persipura
Bola Indonesia 25 November 2019, 05:01 -
Bonek Bantu Manajemen Persebaya Ganti Rugi Kerusakan GBT
Bola Indonesia 19 November 2019, 01:23
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39