Bintang Muda Persib Siap Bertarung Demi Satu Tempat di Timnas
Afdholud Dzikry | 20 Februari 2017 10:21
Bola.net - - Gelandang muda Persib Bandung, Gian Zola Nasrullah siap unjuk gigi di seleksi tim nasional U-22 Indonesia. Dia bertekad menjadi pilihan utama Luis Milla di Sea Games 2017.
Zola dipanggil bersama 24 pemain lainnya oleh Milla untuk mengikuti seleksi tahap pertama. Seleksi tersebut akan digelar di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Tangerang, pada 21-23 Februari mendatang.
Zola mengaku siap membuktikan kualitasnya di seleksi perdana nanti. Pesepakbola berusia 18 tahun ini juga siap menjawab tantangan yang diberikan Milla untuk lolos jadi satu bagian di timnas U-22.
Di seleksi nanti saya akan kerja keras dan disiplin agar nanti bisa lolos seleksi, ujar Zola kepada , Senin (20/2).
Di lini tengah, Zola akan berebut tempat dengan mantan punggawa timnas U-19, Evan Dimas, Muhammad Hargianto, Paulo Sitanggang, dan Miftahul Hamdi. Dia juga akan bersaing dengan nama-nama yang sedang naik daun seperti Febri Hariyadi, Rizky Dwi Feriyanto, Nasir, dan Arsyad Yusgiantoro.
Oleh sebab itu, Zola sadar bahwa seleksi nanti akan sangat berat. Sebab, para pesaingnya tersebut dinilai lebih berkualitas dan punya jam terbang lebih tinggi darinya.
Kendati demikian, pemain kelahiran Kota Bandung ini tak ingin menyerah begitu saja. Zola siap tampil habis-habisan untuk merebut satu tempat di timnas U-22.
Semua pesaing saya berat karena semuanya pemain bagus dan lebih berpengalaman. Jadi saya harus lebih kerja keras lagi, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Stoper Perseru Serui Terkejut Dipanggil Timnas
Tim Nasional 18 Februari 2017, 13:34 -
Inilah 25 Nama Pemain Timnas Indonesia Untuk Seleksi Pertama
Tim Nasional 17 Februari 2017, 15:45 -
Boaz Solossa Beri Selamat pada Ahok yang Unggul di Pilgub Jakarta
Bolatainment 16 Februari 2017, 02:21 -
Timnas Indonesia Tantang Argentina
Tim Nasional 14 Februari 2017, 22:40 -
Luis Milla Pantau Pemain Meski Dalam Kondisi Jetlag
Tim Nasional 12 Februari 2017, 17:42
LATEST UPDATE
-
Kecewanya Raspadori: Sayang, Tiga Gol Tak Cukup Bawa Italia ke Semifinal
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:25 -
Kunci Kalahkan Bahrain: Pemain-pemain yang Wajib Dimatikan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:24 -
Kejutan Transfer! Harry Kane Bisa Balik ke Premier League dan Gabung Liverpool
Bundesliga 24 Maret 2025, 10:15 -
Inilah Bocoran Materi Latihan Bahrain jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:08 -
Saran Owen: Liverpool Harus Ubah Aturan Kontrak demi Pertahankan Salah
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:02 -
Kekecewaan Di Lorenzo: Italia Baru Bereaksi Saat Sudah Terlambat
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:00 -
Jerman vs Italia: Azzurri Salah Pilih Starting XI dan Ada Pemain yang Takut
Piala Eropa 24 Maret 2025, 09:51 -
Luka Modric Belum Tahu Nasibnya di Real Madrid Musim Depan
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 09:45 -
Katak di Sesi Latihan Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:41 -
Menata Kandang, Menata Asa: SUGBK Bersiap untuk Laga Krusial
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39