Bhayangkara FC Waspadai Perlawanan Sengit Barito Putera
Asad Arifin | 8 Maret 2018 20:38
Bola.net - - Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy punya pandangan yang sama terkait manfaat Jakajaya Friendly Games 2018. Ia menilai keberadaan laga eksebisi ini banyak membantu pelatih menyiapkan tim menuju kompetisi.
Bhayangkara FC menjadi satu dari empat tim yang terlibat pada pertandingan ini. Para punggawa The Guardian akan menghadapi Barito Putera di laga pembuka yang akan berlangsung di Stadion Surajaya, Lamongan, Jumat (9/3) sore.
Ini persiapan yang bagus bisa jadi evaluasi yang bagus juga dalam hal dimana kita sekarang, apa yang kurang, apa yang harus diperbaiki menjelang Liga 1. Kita sangat tertarik dengan adanya friendly game ini, besok lawan Barito Putera, ungkap Simon.
Kita tahu musim kemarin kita dapat perlawanan sengit juga dari Barito, imbuh Simon.
Simon mengakui bahwa persiapan yang dilakukan oleh timnya juga tidak jauh berbeda dengan sang lawan, Barito Putera. Bhayangkara FC beberapa kali menjajal klub Liga 2. Hal itu dilakukan karena ia ingin melihat bagaimana mental pemain ketika menghadapi klub dengan motivasi berlipat.
Dalam beberapa kali uji coba, Bhayangkara juga melawan tim dari Liga 2 dan hanya beberapa pertandingan saja melawan tim Liga 1 dan itu dengan alasan kita harus merasakan lawan ketika benar-benar fight, benar-benar bertarung, tegasnya.
Karena itu yang didapat Bhayangkara ketika nanti memasuki Liga 1, pasti tim lawan akan bermain fight menghadapi Bhayangkara dengan status sebagai juara bertahan, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bhayangkara FC Tanpa Target di Jakajaya Friendly Games 2018
Bola Indonesia 7 Maret 2018, 01:46 -
Banyak Insiden, McMenemy Ogah Komentari Laga Kontra Arema
Bola Indonesia 30 Januari 2018, 22:42 -
Bhayangkara FC Berencana Patenkan David da Silva
Bola Indonesia 30 Januari 2018, 10:13 -
Bhayangkara Antisipasi Serbuan Kilat Arema FC
Bola Indonesia 30 Januari 2018, 10:05 -
McMenemy Tegaskan Ambisi Kalahkan Arema FC
Bola Indonesia 30 Januari 2018, 09:02
LATEST UPDATE
-
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39