Bhayangkara FC Buka Peluang Pulangkan Paulo Sergio
Serafin Unus Pasi | 7 Januari 2020 17:43
Bola.net - Manajemen Bhayangkara FC akan melakukan pembicaraan dengan pelatih kepala, Paul Munster dalam waktu dekat. Dari pembicaraan tersebut, bakal diketahui siapa saja pemain yang akan memperkuat The Guardian pada musim 2020.
Termasuk kemungkinan memulangkan Paulo Sergio dari Bali United ke Bhayangkara FC. Seperti diketahui, gelandang berusia 35 tahun itu dikabarkan ingin meninggalkan Pulau Dewata dan tinggal di Jakarta.
"Semua masih menunggu dengan kebutuhan coach Paul Munster untuk musim depan. Tapi jika diminta, kami siap memulangkan Paulo Sergio. Saya akan segera bertemu Paul dan membicarakan kekuatan tim," ujar Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC, Sumardji.
"Kalau Paulo Sergio, ya itu tadi, sesuai dengan kebutuhan coach Paul. Jika memang dibutuhkan, tentu kami langsung eksekusi," katanya menambahkan.
Sebelum hijrah ke Bali United pada awal 2019, Paulo berseragam Bhayangkara FC selama satu setengah musim. Bersama The Guardian, gelandang asal Portugal itu turut menyumbangkan trofi Liga 1 2017.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Masih Pasif di Bursa Transfer
Di sisi lain, sejauh ini Bhayangkara FC masih pasif di bursa transfer. Akan tetapi, The Guardian telah melepas dua pemainnya yaitu Ilham Udin Armyn dan Nur Iskandar.
Sumardji lantas menjelaskan perihal timnya yang belum merekrut pemain. Ia pun memastikan bakal ada pemain berkualitas yang didatangkan timnya.
"Ya karena itu tadi, saya harus bicara dengan coach Paul dahulu. Memang pergerakan kita adem ayem saja sejauh ini, tapi sepertinya kita dapat bek kiri dengan label timnas," imbuh Sumardji.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Hidupkan Minat untuk Bruno Fernandes
Liga Inggris 6 Januari 2020, 22:00 -
Inter Milan Kebut Transfer Marcos Alonso
Liga Italia 6 Januari 2020, 21:40 -
Maurizio Sarri: Adrien Rabiot Tinggalkan Juventus?
Liga Italia 6 Januari 2020, 21:20 -
Arema Dipastikan Lepas Hamka Hamzah
Bola Indonesia 6 Januari 2020, 21:13 -
Butuh Gelandang, MU Berencana Bajak Pemain Tottenham Ini
Liga Inggris 6 Januari 2020, 21:00
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39