Berkembang Signifikan, Pemain Muda Persebaya Butuh Jam Terbang

Gia Yuda Pradana | 13 Agustus 2021 09:25
Berkembang Signifikan, Pemain Muda Persebaya Butuh Jam Terbang
Suasana latihan Persebaya Surabaya (c) Dok. Persebaya Surabaya

Bola.net - Persebaya Surabaya banyak mempromosikan pemain muda untuk menatap BRI Liga 1 2021/2022. Sedikitnya ada 6 pemain muda yang diberikan kesempatan berlatih bersama tim senior.

Pemain-pemain yang dimaksud adalah Andhika Ramadhani, Arizky Wahyu, Fernando Pamungkas, Marselino Ferdinan, Akbar Firmansyah, dan Dicky Kurniawan. Beberapa di antaranya sudah bergabung sejak tahun 2020.

Advertisement

Setelah beberapa bulan bergabung dengan tim, pemain-pemain tersebut dinilai sudah mengalami banyak perkembangan. Itu cukup membahagiakan bagi tim pelatih Green Force.

"Perkembangannya cukup bagus, mudahan-mudahan nanti meningkat terus," kata Aji Santoso, pelatih Persebaya.

"Yang jelas perkembangan anak-anak muda seperti Marsel, terus Akbar, Dicky cukup signifikan," imbuh juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Butuh Jam Terbang

Butuh Jam Terbang

Aji Santoso (c) Bola.com/Aditya Wany

Artinya, para pemain-pemain tersebut hanya perlu jam terbang karena belum punya pengalaman di kasta tertinggi sepak bola Indonesia meskipun beberapa di antaranya sudah tampil di Piala Menpora 2021.

"Tapi paling tidak mereka sudah beradaptasi dengan kompetisi," mantan pelatih Persela Lamongan dan Arema FC itu menambahkan.

Namun, mereka diharapkan mereka sudah bisa matang pada tahun 2022 mendatang setelah diberi kesempatan tampil pada ajang BRI Liga 1 2021/2022.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)