Berjamu ke Kandang Persiba, Bhayangkara FC Ogah Gegabah
Afdholud Dzikry | 19 Juni 2017 10:28
Bola.net - - Berada di atas angin jelang menghadapi Persiba Balikpapan tak membuat Simon McMenemy kehilangan kewaspadaan. Pelatih Bhayangkara FC (BFC) ini enggan gegabah dengan ancaman tuan rumah pada laga lanjutan Liga 1 tersebut.
Konsentrasi dan fokus. Itu yang kami tekankan kepada semua pemain. Liga1 berjalan ketat, ujar McMenemy.
Meski akhirnya kalah 0-1 dari Persib, mereka mampu bermain bagus, sambungnya.
Lebih lanjut, kendati secara komposisi tim Persiba di bawah timnya, McMenemy menilai para penggawa Beruang Madu memiliki sejumlah keunggulan. Salah satunya adalah permainan ngotot Alfath Fathier dan kawan-kawan.
Semangat mereka inilah yang harus kami waspadai, tuturnya.
Bhayangkara FC bakal menghadapi Persiba Balikpapan pada laga pekan kesebelas Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Parikesit Balikpapan, Senin .
Saat ini, BFC berada di posisi delapan klasemen sementara dengan raihan 18 poin. Sedangkan Persiba berada di dasar klasemen dengan raihan empat poin.
Sementara itu, menghadapi permainan Persiba, BFC sudah memiliki kiat sendiri. McMenemy memastikan timnya akan mengandalkan permainan kolektif pada laga ini.
Para pemain dalam kondisi terbaiknya. Mereka harus terus dipompa semangatnya agar bermain ngotot, fokus dan konsentrasi tinggi, ucap pelatih berusia 39 tahun ini.
Pemain sudah membuktikan bahwa mereka bisa melakukannya di dua pertandingan terakhir. Jadi mudah-mudahan strategi kami nanti bisa berjalan baik di lapangan, mantan pelatih Timnas Filipina ini menandaskan.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gol Telat Maitimo Menangkan Persib Bandung
Bola Indonesia 11 Juni 2017, 23:01 -
BFC Jaga Fokus Jelang Melawat ke Kandang Persiba
Bola Indonesia 11 Juni 2017, 16:36 -
Persiba Siap Manfaatkan Krisis Persib Bandung
Bola Indonesia 8 Juni 2017, 18:28 -
Milo: Semen Padang Tim Terbaik di Indonesia
Bola Indonesia 29 Mei 2017, 10:51 -
Masuki Ramadan, Ini Harapan Persiba Balikpapan
Bola Indonesia 26 Mei 2017, 20:15
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39