Bepe Tegaskan Pemain Persija Ini Bukan Penghina Persib
Haris Suhud | 29 Maret 2018 14:27
Bola.net - - Baru-baru ini hubungan antara Persija Jakarta dan Persib Bandung tengah memanas. Hal itu tak lepas dari viralnya video dugaan penghinaan yang dilakukan oleh pemain Persija Jakarta pada barisan pendukung Persib.
Dalam video tersebut, terlihat jelas wajah beberapa pemain Persija seperti Gunawan Dwi Cahyo, Riko Simanjuntak, dan Achmad Syaifullah yang tengah bernyanyi. Dalam satu nyanyian, ada suara yang mengatakan Viking a****g.
Tak jelas siapa yang meneriakkan kalimat tersebut. Awalnya, Gunawan yang diduga berkata buruk seperti itu. Tak terima, ia langsung melakukan klarifikasi lewat sebuah video.
Saya mau klarifikasi soal video kemarin. Kebetulan kemarin saya ada di video itu. Tapi, Demi Allah saya enggak ada kata-kata seperti itu, ucap Gunawan dalam video yang diunggah akun Instagram istrinya, Okie Agustina.
Selain Okie, penyerang Persija, Bambang Pamungkas, juga menegaskan bahwa suara tersebut bukan berasal dari Gunawan. Ia mencoba melakukan pembelaan lewat akun Twitter-nya @bepe20.
Saya tidak dapat menyebutkan suara siapa yang ada dalam video. Namun demikian, saya pastikan jika suara tersebut bukanlah suara dari @gunawan_dc13, tulis Bepe.
Sebelumnya, Okie juga sudah memberikan bantahan terkait dugaan sikap suaminya tersebut. Ia sengaja memberikan klarifikasi karena akun Instagram-nya dibanjiri komentar yang mempertanyakan hal tersebut.
Mengenai video yang beredar, saya sudah tanya suami saya, itu bukan suara suami saya. Jadi jangan asal nuduh. Kebetulan suami saya yang ada di video itu. Kalau sampai suami saya ngata-ngatain Persib atau Viking, saya orang pertama yang akan negur dia, tegas Okie.
Tak hanya Gunawan, Riko Simanjuntak juga memberikan penjelasan mengenai suara dari video tersebut. Kebetulan, dalam video tersebut memperlihatkan pemain sayap tim Macan Kemayoran itu sedang bermain gitar.
Sebelumnya mohom maaf buat Viking walaupun bukan saya yang ngomong. Dan di video tersebut boleh dilihat saya hanya bermain gitar dan saya juga baru sadarnya tadi pagi ada suara sumbang seperti itu. Sekali saya pribadi minta maaf buat viking atas ketidaknyamannya tersebut tidak ada manusia yang sempurna, tulis Riko.
Kejadian kisruh seperti ini terjadi jelang pertandingan ketika Persija akan menjamu Arema FC di Stadion Gelora Bung Karno yang akan berlangsung pada hari Sabtu (31/3) mendatang. Pertemuan di pekan kedua Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak tersebut sangat krusial karena kedua tim sama-sama mengincar poin penuh setelah di pekan pertama memetik hasil imbang.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Minta Maaf Atas Video Tentang Viking
Bola Indonesia 28 Maret 2018, 16:55 -
Bambang Pamungkas dan Andritany Diserbu Anak-anak Kecil
Bola Indonesia 26 Maret 2018, 11:22 -
Soal Medali Piala Presiden yang Hilang, Kapten Persija Salahkan Bambang Pamungkas
Bola Indonesia 22 Februari 2018, 10:13 -
Bambang Pamungkas Mungkin Akan Pensiun Akhir Musim Ini
Bola Indonesia 20 Februari 2018, 09:24
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39