Benahi Mental Barito Putera, Djanur Berencana Hadirkan Psikolog
Gia Yuda Pradana | 29 Agustus 2019 08:23
Bola.net - Setelah resmi menangani Barito Putera, Djadjang Nurdjaman menyoroti faktor mental para pemain. Menurutnya, itu adalah penyebab utama keterpurukan Laskar Antasari di Shopee Liga 1 2019.
Langkah pertama yang dilakukan mantan pelatih Persebaya ini adalah membenahi mental bertanding Rizki Pora dkk. agar kembali percaya diri mengarungi kompetisi musim ini.
Pelatih yang akrab disapa Djanur ini pun berinisiatif mengundang psikolog untuk menganalisis sekaligus mencari solusi perbaikan psikologis pemain.
"Kesimpulan awal saya setelah melihat langsung pertandingan melawan Persipura lalu, faktor mental jadi kendala utama Barito Putera. Ini yang sangat mendesak untuk dipulihkan. Secara ilmiah dan akademis, tentunya harus konsultasi dengan psikolog yang ahli memahami psikis seseorang," tutur Djanur.
Pendekatan Awal
Sebelum rencana menghadirkan psikolog terwujud, Djanur akan berupaya secara pribadi untuk berdialog dan diskusi dengan semua pemain Barito Putera.
"Pendekatan yang saya lakukan sebagai teman dan orangtua bagi pemain. Sebagai mantan pemain, sedikit banyak saya punya pengalaman bagaimana cara untuk membangkitkan kembali psikis pemain," katanya.
Pelatih yang memberi gelar juara Liga 1 2014 kepada Persib ini mengakui tekanan mental pemain sangat berat. Apalagi mereka mengalami empat kekalahan beruntun. Pukulan paling telak adalah kekalahan besar atas Persipura (23/8/2019).
"Hasil empat pertandingan terakhir Barito Putera memang sangat buruk. Apalagi bila mengalami kekalahan dengan skor besar, pasti menyakitkan, dan itu terjadi di kandang sendiri. Saya akui tak mudah menerima ujian seperti ini," ujarnya.
Optimistis Bangkit
Meski begitu, Djanur optimistis skuatnya bisa melewati episode kelam ini.
"Dalam situasi seperti ini dibutuhkan komunikasi yang lebih intens dan hubungan harmonis di internal tim. Barito Putera punya pemain bagus dan pengalaman. Semoga pemain bisa segera bangkit lagi," ucapnya.
Langkah kebangkitan Barito Putera di tangan Djanur dimulai dengan laga kandang menjamu Semen Padang, Minggu (1/9/2019). Laga ini menandai debut Djanur bersama Laskar Antasari.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Gatot Susetyo/Editor Aning Jati
Published: 28 Agustus 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Shopee Liga 1 2019: Barito Putera 0-4 Persipura Jayapura
Open Play 23 Agustus 2019, 19:23 -
Hasil Pertandingan Barito Putera vs Persipura Jayapura: 0-4
Bola Indonesia 23 Agustus 2019, 17:35 -
Yunan Helmi Senang Djadjang Nurdjaman Gabung Barito Putera
Bola Indonesia 23 Agustus 2019, 16:16 -
Live Streaming Shopee Liga 1 2019 di Indosiar: Barito Putera vs Persipura Jayapura
Bola Indonesia 23 Agustus 2019, 14:30 -
Prediksi Barito Putera vs Persipura Jayapura 23 Agustus 2019
Bola Indonesia 23 Agustus 2019, 09:28
LATEST UPDATE
-
Kecewanya Raspadori: Sayang, Tiga Gol Tak Cukup Bawa Italia ke Semifinal
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:25 -
Kunci Kalahkan Bahrain: Pemain-pemain yang Wajib Dimatikan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:24 -
Kejutan Transfer! Harry Kane Bisa Balik ke Premier League dan Gabung Liverpool
Bundesliga 24 Maret 2025, 10:15 -
Inilah Bocoran Materi Latihan Bahrain jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:08 -
Saran Owen: Liverpool Harus Ubah Aturan Kontrak demi Pertahankan Salah
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:02 -
Kekecewaan Di Lorenzo: Italia Baru Bereaksi Saat Sudah Terlambat
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:00 -
Jerman vs Italia: Azzurri Salah Pilih Starting XI dan Ada Pemain yang Takut
Piala Eropa 24 Maret 2025, 09:51 -
Luka Modric Belum Tahu Nasibnya di Real Madrid Musim Depan
Liga Spanyol 24 Maret 2025, 09:45 -
Katak di Sesi Latihan Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:41 -
Menata Kandang, Menata Asa: SUGBK Bersiap untuk Laga Krusial
Tim Nasional 24 Maret 2025, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39