Bek Persipura Antisipasi Semangat Berlipat Persebaya
Serafin Unus Pasi | 23 November 2019 17:28
Bola.net - Bek Persipura Jayapura, Andre Ribeiro menilai pertandingan melawan Persebaya Surabaya akan menjadi laga yang sulit. Sebab, tim lawan diyakini akan datang dengan motivasi tinggi.
Salah satu penyebabnya, kata bek asal Brasil tersebut, karena Persipura menghuni papan atas klasemen. Sehingga selalu menjadi incaran-incaran tim lain untuk dikalahkan.
"Saya tahu besok akan menjadi sebuah pertandingan yang sangat sulit, memang tidak mudah keluar dari zona merah, tapi lebih sulit lagi mempertahankan posisi di atas," kata Andre Ribeiro.
"Karena semua kontestan lain punya ambisi untuk mengalahkan tim-tim yang ada di posisi atas, seperti kita dalam beberapa minggu terakhir ini," sambungnya.
Persipura akan menjamu Persebaya pada pekan ke-28 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Minggu (24/11/2019). Laga tersebut akan dihelat di Stadion Aji Imbut, Tenggarong.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Harus Diantisipasi
Dikatakan Andre, hal itu pula yang diusung Persebaya ketika menghadapi Persipura. Sehingga, menurutnya, semangat berlipat tim Kota Pahlawan harus diantisipasi tim Mutiara Hitam.
"Saya sangat yakin Persebaya besok akan datang dengan motivasi yang sama, melihat kita sebagai kontestan untuk bisa mengancam tim Bali United," jelas Andre.
"Mereka pasti punya ambisi untuk mengalahkan kita sehingga kita harus mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin untuk pertandingan besok," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aji Santoso Beri Tugas Pemain yang Absen Lawan Persipura
Bola Indonesia 22 November 2019, 20:16 -
Wonderkid Persipura Jadi Perhatian Persebaya
Bola Indonesia 22 November 2019, 19:32 -
Bawa 18 Pemain ke Markas Persipura, Persebaya Rotasi Penjaga Gawang
Bola Indonesia 22 November 2019, 19:17 -
Persebaya Menaruh Harapan kepada Elisa Basna
Bola Indonesia 21 November 2019, 17:26 -
Ini Pemain Persebaya U-20 yang Disiapkan Hadapi Persipura
Bola Indonesia 21 November 2019, 17:12
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39