Bek Persela Ikut Tarkam Demi Menjaga Sentuhan Bola
Aga Deta | 15 November 2020 00:42
Bola.net - Bek sekaligus kapten Persela Lamongan, Eky Taufik Febrianto memutuskan untuk mengikuti turnamen antar kampung (tarkam). Eky menerima tawaran main tarkam untuk menjaga sentuhan bola.
Apalagi, Shopee Liga 1 2020 sudah vakum terlalu lama. Sehingga akan berdampak kurang baik bagi pemain jika tidak berkompetisi dalam rentang waktu yang panjang.
"Ada beberapa (tarkam), tapi enggak banyak, buat jaga feeling ball pertandingan, diambil hikmahnya aja buat jaga kondisi sama jaga feeling bermain," kata Eky Taufiq kepada Bola.net.
"Soalnya lama sekali libur enggak ada pertandingan, jadi untuk pemain profesional enggak ideal lagi liburan terlalu lama," tegasnya.
Kompetisi sudah dihentikan sejak bulan Maret 2020 lalu. Klub sempat berlatih pada bulan September, tapi dihentikan kembali karena PSSI gagal menggelar kompetisi karena tak mendapat izin.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Pemain Asing Juga Ikut
Lebih lanjut, Eky mengaku bermain tarkam di sekitar Solo, Jawa Tengah. Dia juga tidak sendiri karena ada beberapa pemain dari Liga 1 yang juga ikut tarkam, bahkan pemain asing.
"Kalau Liga 1 sih ada beberapa, (seperti) Fachrudin (Ariyanto), kemarin juga ada pemain asing, (Guilherme) Batata sama Yevhen (Bokhashvili)," lanjutnya.
Di luar bermain tarkam, Eky juga memanfaatkan penundaan kompetisi untuk quality time bersama keluarga. Momen seperti itu jarang didapatkan saat kompetisi berjalan.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Shopee Liga 1 Ditunda, Nil Maizar Alihkan Perhatian pada Bundesliga
Bola Indonesia 13 November 2020, 20:08 -
Tiga Pemain Asing Persela Tidak Pulang Kampung?
Bola Indonesia 13 November 2020, 01:40 -
Nil Maizar Tunggu Keputusan PSSI Terkait Kontrak Pemain dan Pelatih
Bola Indonesia 12 November 2020, 21:59 -
Pelatih Persela: Bagusnya Memulai Kompetisi dari Awal Aja
Bola Indonesia 12 November 2020, 21:48 -
Kompetisi Ditunda Tahun Depan, Ini Usulan Bek Persela Lamongan
Bola Indonesia 9 November 2020, 23:21
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40