Bek Brasil Mitra Kukar Tak Ingin Sekadar 'Numpang Lewat' di Indonesia
Editor Bolanet | 18 Desember 2015 15:53
Saya sudah main di beberapa tempat, termasuk di luar negeri. Tapi, Indonesia lah yang paling indah, ujar Arthur, pada .
Saya berharap bisa bermain lama di sini, sambung pemain asal Brasil tersebut.
Arthur sendiri baru bergabung dengan Mitra Kukar di Piala Jenderal Sudirman ini. Namun, penampilan lugasnya di lini belakang membuat pemain berusia 25 tahun ini menjadi salah satu andalan Naga Mekes saat ini.
Selain berupaya menunjukkan prestasi di dalam lapangan, demi meraih keinginannya, Arthur juga coba secepat mungkin beradaptasi dengan kondisi di Indonesia, termasuk bahasa. Ia kini sedang giat belajar berkomunikasi dengan Bahasa Indonesia.
Arthur memiliki cara sendiri untuk belajar Bahasa Indonesia. Ia mencatat kosakata sehari-hari dalam Bahasa Portugis, Inggris dan Indonesia dalam selembar kertas. Ke manapun pergi, ia selalu membawa kertas tersebut.
Sekarang, saya belum bisa Bahasa Indonesia dengan bagus, kata Arthur.
Tapi, saya punya target dua bulan ini saya harus bisa Bahasa Indonesia. Kamu tunggu saja. Dua bulan lagi, saya bakal bercakap-cakap dengan Bahasa Indonesia, tandasnya. (den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Persija, Semen Padang Tetap Tampil Maksimal
Bola Indonesia 17 Desember 2015, 14:07 -
Mitra Kukar Waspadai Motivasi Berlipat PS TNI
Bola Indonesia 17 Desember 2015, 12:01 -
Pagi Ini, Mitra Kukar Mulai Panasi Mesin
Bola Indonesia 17 Desember 2015, 11:35 -
Dikalahkan Semen Padang, Arthur da Rocha Tak Patah Arang
Liga Champions 16 Desember 2015, 20:04 -
Pulihkan Cedera, Patrick dos Santos Jalani Terapi di Jakarta
Bola Indonesia 16 Desember 2015, 11:29
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39