Bejo Belum Dapat Tugas Khusus dari Djanur
Ari Prayoga | 28 Agustus 2018 04:14
- Asisten Pelatih Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro sudah berkoordinasi dengan pelatih kepala, Djadjang Nurdjaman dalam mempersiapkan tim meski mereka baru bisa berkomunikasi melalui sambungan telepon.
Namun meski sudah berkomunikasi, Bejo mengaku belum mendapat tugas khusus dari mantan pelatih Persib Bandung tersebut sehingga dirinya hanya mempersiapkan tim sebagaimana mestinya.
”Tidak ada [tugas] yang spesial, saya tetap nanti bantu dia sebagai asisten,” kata Bejo Sugiantoro kepada .
Hanya saja, setiap program latihan yang diberikan kepada Rendi Irwan dan kolega, tetap disampaikan kepada Djanur. Karena juru taktik asal Jawa Barat tersebut yang akan melanjutkan kepemimpinan Persebaya.
“Dia bagian dari penanggung jawab tim ke depannya, mau tidak mau saya sampaikan juga supaya dia tahu bahwa program kita seperti ini,” sambung Bejo.
Meski demikian, sejauh ini Bejo tetap akan memimpin jalannya latihan hingga Djanur bisa bergabung dengan tim. Mengingat mantan pelatih PSMS Medan itu masih menjalani kursus kepelatihan Pro AFC.
”Kalau coach Djanur datang, baru semuanya akan menjadi tanggung jawab coach Djanur,” tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Tak Tertarik Uji Coba dengan Tim Selevel
Bola Indonesia 27 Agustus 2018, 17:51 -
Duet Djanur-Bejo ibarat Sarri-Zola di Chelsea
Bola Indonesia 27 Agustus 2018, 17:47 -
Bejo Laporkan Perkembangan Persebaya kepada Djanur
Bola Indonesia 27 Agustus 2018, 17:06 -
Duet Djanur - Bejo Siap Bekerjasama untuk Persebaya
Bola Indonesia 25 Agustus 2018, 19:30 -
Luis Milla Dinilai Bawa Perubahan Positif bagi Timnas Indonesia
Tim Nasional 25 Agustus 2018, 15:47
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39