Begini Respon Pelatih PSIS Atas Usulan Bermarkas di Yogyakarta
Ari Prayoga | 28 Juli 2020 00:22
Bola.net - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic merespon masukam suporter agar timnya bermarkas di Yogyakarta. Dragan nampaknya kurang sepakat dengan usulan tersebut.
Usulan agar PSIS bermarkas di Yogyakarta disampaikan Snex dan Panser Biru saat menggelar pertemuan dengan manajemen. Tujuannya untuk menghindadi adanya suporter yang nekat datang ke stadion.
"Menurut saya lebih baik tetap di Semarang karena alasan ekonomi," kata pelatih asal Serbia tersebut kepada Bola.net.
Sebenarnya, PSIS sudah memutuskan untuk bermarkas di Stadion Citarum dalam lanjutan Shopee Liga 1 2020. Bahkan, persiapan sudah dilakukan dengan membenahi beberapa sisi stadion.
"Tetapi, seperti yang saya katakan sebelumnya, semua keputusan ada di tangan manajemen," tegas eks pelatih Borneo FC tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tetap Patuh kepada Manajemen
Artinya, Dragan akan tetap mematuhi keputusan dari manajemen. Termasuk jika nantinya tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar tersebut memilih bermarkas di Kota Gudeg.
"Iya (sepakat), tidak ada masalah," jelas juru taktik 50 tahun tersebut.
"Saya hanya berurusan dengan tim dan persiapan tim diserahkan kepada manajemen," Dragan menandaskan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Satgas Restui Kelanjutan Kompetisi, Begini Respon PSIS
Bola Indonesia 26 Juli 2020, 00:51 -
Manajemen PSIS Sambut Baik Usulan Panser Biru dan Snex
Bola Indonesia 25 Juli 2020, 21:55 -
Suporter Usulkan PSIS Bermarkas di Luar Semarang
Bola Indonesia 25 Juli 2020, 21:52 -
Belum Dapat Jawaban, Pelatih PSIS Kemungkinan Ubah Rencana Latihan
Bola Indonesia 25 Juli 2020, 08:29 -
Bermarkas di Stadion Citarum, Ini yang Ditakuti Pelatih PSIS Semarang
Bola Indonesia 24 Juli 2020, 21:56
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39