Bandung dan Sleman, Calon Tuan Rumah Perempat Final Piala Menpora Selain Stadion Kanjuruhan
Ari Prayoga | 4 April 2021 16:50
Bola.net - Organizing Committee (OC) Piala Menpora 2021 telah memutuskan untuk menggelar babak perempat final di dua stadion. Tapi, baru satu venue yang ditetapkan.
Stadion tersebut yaitu Kanjuruhan, Kabupaten Malang. Venue berkapasitas 42.449 tempat duduk itu ditunjuk menjadi lokasi babak delapan besar untuk dua wakil Grup A dan B.
Sementara untuk venue dua wakil Grup C dan D masih menunggu matchday terakhir Grup C pada 7 April mendatang. Grup tersebut memainkan pertandingan lebih banyak daripada grup lain karena dihuni lima tim.
Namun, OC sudah menyiapkan dua opsi stadion untuk babak perempat final Grup C dan D. Dua venue tersebut yaitu Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, dan Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
"Tapi kami juga mempertimbangkan venue-venue lain," ujar Ketua OC, Akhmad Hadian Lukita, Minggu (4/4).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Alasan Tunggu Matchday Terakhir Grup C
Lebih lanjut, Lukita mengungkapkan alasan mengapa venue babak perempat final Grup C dan D baru diputuskan usai matchday terakhir Grup C. Penyebabnya karena Persib Bandung yang berstatus sebagai juara Grup D berpeluang melawan Persebaya Surabaya dari Grup C.
"Kenapa sampai harus menunggu hingga laga terakhir Grup C? Pertimbangannya karena terkait keamanan dan ketertiban masyakarat," tutur Lukita.
"Siapa yang akan menjadi lawan Persib Bandung nantinya, mempengaruhi venue perempat final," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prokes Berjalan Baik di Piala Menpora, PT LIB Optimistis Liga 1 Dapat Izin
Bola Indonesia 23 Maret 2021, 20:16 -
Panpel Piala Menpora 2021 Fokus kepada Penerapan Protokol Kesehatan
Bola Indonesia 22 Maret 2021, 18:09
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39