Bali United Sesalkan Insiden Pemukulan Pemainnya di Liga U-19
Asad Arifin | 23 Oktober 2017 21:26
Bola.net - - Bali United angkat bicara terkait insiden pemukulan yang menyebabkan pemain muda mereka, Ricky Nova, mengalami cedera serius di lehernya. Mereka berharap kejadian-kejadian seperti ini tak akan terulang lagi di sepakbola Indonesia pada masa yang akan datang.
Sebuah insiden terjadi pada laga antara Bali United U-19 dan Bhayangkara FC U-19. Dalam laga Babak 18 Besar Liga 1 U-19 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu sempat terjadi insiden pemukulan pada Ricky oleh salah seorang pemain lawan.
Kami berharap kejadian seperti ini tak terulang lagi. Kejadian seperti yang terjadi pada Ricky Nova ini sangat berbahaya, ujar Media Officer Bali United, Ngurah Made Wirya Dharma, pada Bola.net.
Harapan senada datang dari Wayan Arsana. Pelatih Bali United U-19 ini juga meminta kejadian macam ini tak terulang lagi.
Pastinya menyayangkan akan adanya kejadian tersebut. Semoga kejadian seperti itu tidak lagi terulang untuk sepakbola Indonesia yang lebih baik, tutur Wayan Arsana.
Akibat pemukulan pemain Bhayangkara FC U-19 tersebut, Ricky Nova langsung roboh di lapangan dan mendapat perawatan darurat. Bahkan, pemain asal Malang ini sempat dipasangi collar neck.
Dipasangnya collar neck di leher Ricky sempat memantik sejumlah spekulasi. Salah satunya menyebut tulang leher Ricky patah akibat pemukulan ini. Hal tersebut dibantah manajemen Bali United. Mereka menyebut kabar bahwa leher Ricky patah hanyalah kabar yang tak jelas asal-usulnya.
Tidak ada patah tulang leher. Kondisinya sudah pulih. Ia bahkan sudah pulang dari rumah sakit, ujar Ngurah Made Wirya Dharma. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Indra Sjafri Ikut Senang Bali United Berpeluang Juara Liga 1
Bola Indonesia 19 Oktober 2017, 01:17 -
PSSI Panggil Enam Tim Liga 1 Terkait Lisensi AFC
Bola Indonesia 17 Oktober 2017, 16:13 -
Bali United Berupaya Perpanjang Kontrak Comvalius
Bola Indonesia 12 Oktober 2017, 16:51 -
Ikut Kompetisi U-19, Bali United Ingin Fokus Pada Pembinaan Pemain
Bola Indonesia 12 Oktober 2017, 14:24 -
Menang Telak, Bali United Sudahi Rekor Buruk Atas Arema FC
Bola Indonesia 8 Oktober 2017, 21:15
LATEST UPDATE
-
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35 -
Timnas Indonesia Menang, Mudik Tenang
Tim Nasional 25 Maret 2025, 19:22 -
Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:20 -
Bukan Guimaraes, Barcelona akan Coba Angkut Gelandang Newcastle Ini
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 19:12 -
Tepis Isu Bakal Cabut, Federico Chiesa Dipastikan Bakal Tetap di Liverpool
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:50 -
Kondisi Kian Membaik, Comenback Luke Shaw di MU Sudah di Depan Mata
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10