Bali United Kalahkan Persik Kediri, Teco Cugurra Bungah
Dimas Ardi Prasetya | 28 Agustus 2021 00:58
Bola.net - Stefano Cugurra angkat bicara soal kemenangan anak asuhnya pada laga pembuka BRI Liga 1 2021/2022. Pelatih Bali United tersebut gembira dengan kemenangan anak asuhnya pada pertandingan yang disiarkan langsung Indosiar ini.
"Meski pada laga ini kami masih belum punya satu pemain asing dan ada beberapa pemain lokal yang harus absen, kami bisa bekerja keras dan menang," ucap Teco, sapaan karib Cugurra, pada sesi konferensi pers usai pertandingan.
"Kemenangan ini sangat cukup. Kami sangat senang," sambungnya.
Bukan hanya kemenangan anak asuhnya yang membuat Teco bahagia. Pelatih asal Brasil ini juga senang karena sepak bola bisa bergulir lagi di Indonesia, setelah sempat nyaris setahun harus terhenti.
"Kami berterima kasih kepada PSSI bisa memulai Liga 1 tahun ini. Kami juga berterima kasih kepada pihak lain yang memberi izin sehingga kita bisa menikmati bermain sepak bola lagi," tuturnya.
Sebelumnya, Bali United sukses memenangi laga pembuka BRI Liga 1 2021/2022, kontra Persik Kediri. Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (27/08) Serdadu Tridatu menang dengan skor 1-0. Gol tunggal tersebut dicetak M. Rahmat pada menit ke-83.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Senang Suporter Patuh
Selain itu, Teco juga senang dengan kepatuhan suporter yang mendukung perjuangan timnya dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Menurutnya, kendati hanya dari rumah masing-masing, para suporter masih memberi dukungan kepada tim kesayangan mereka masing-masing.
"Terima kasih bagi suporter yang tidak datang ke stadion," ungkap Teco.
"Saya lihat di luar tidak ada satu pun suporter. Ini sangat bagus. Saya pikir semua menikmati pertandingan di rumah," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Ketum PSSI Sebut Pertandingan Pembuka BRI Liga 1 Berjalan Kaku
- Bek Persik Kediri: Kami Belum Beruntung
- Persik Dikalahkan Bali United, Joko Susilo Ogah Salahkan Youssef Ezzejjari
- Hasil Pertandingan BRI Liga 1 Bali United vs Persik Kediri: Skor 1-0
- Nikmati Bolanet Live Podcast BRI Liga 1: Bali United Vs Persik Kediri
- BRI Liga 1: Bali United Melawan Kutukan Juara Bertahan Tak Pernah Menang di Laga Pertama
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketum PSSI Sebut Pertandingan Pembuka BRI Liga 1 Berjalan Kaku
Bola Indonesia 27 Agustus 2021, 23:55 -
Bek Persik Kediri: Kami Belum Beruntung
Bola Indonesia 27 Agustus 2021, 23:48 -
Persik Dikalahkan Bali United, Joko Susilo Ogah Salahkan Youssef Ezzejjari
Bola Indonesia 27 Agustus 2021, 23:27 -
Hasil Pertandingan BRI Liga 1 Bali United vs Persik Kediri: Skor 1-0
Bola Indonesia 27 Agustus 2021, 21:05
LATEST UPDATE
-
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11 -
Kondisi Prima, Timnas Bahrain Siap Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Tim Nasional 24 Maret 2025, 18:54 -
Kabar Baik atau Kabar Buruk, Fans MU? Andre Onana Mau Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 24 Maret 2025, 18:45 -
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23