Assegaf Razak Siap Jadi Caretaker Pelatih PSM
Editor Bolanet | 25 Juni 2014 21:02
- Manajemen PT Pagolona Sulawesi Mandiri (PSM) belum menentukan siapa yang akan melanjutkan tongkat estafet pelatih PSM Makassar dari tangan Rudi William Keltjes. Sejumlah nama-nama yang digadang-gadang cocok menjadi pelatih PSM, semuanya menolak. Seperti Imran Amirullah, Bahar Muharram, Tony Ho, dan Syamsuddin Umar.
Namun, ternyata tidak semuanya menolak menangani Syamsul Chaeruddin dkk. Karena belum ada pelatih yang ingin menukangi PSM saat ini, penasehat teknis tim, Assagaf Razak, mengajukan dirinya untuk menangani PSM saat memulai latihan awal Juli nanti. Ia bersedia melatih para pemain hingga pengurus dan manajemen menentukan pelatih tetap PSM.
Saya bersedia. Saya siap melatih sementara (caretaker), kata Assagaf.
Keinginannya untuk melatih PSM didasarkan kepada bentuk kepeduliannya terhadap tim ini. Apalagi PSM merupakan tim yang membesarkan namanya semenjak ia masih aktif sebagai pemain sepak bola.
Soal kualitas, diakuinya memang belum banyak pengalaman yang dia jalani meski sudah memperoleh lisensi kepelatihan di grade A Nasional.
Itu tergantung dari manajemen saja. Kalau saya diberikan kepercayaan, ya akan saya jalankan dengan baik. Ini saya ingin lakukan bukan karena materi tapi karena bentuk kepedulian saya kepada tim ini. PSM itu tim besar, kata Assagaf.
Assagaf Razak sebelumnya termasuk orang yang berhasil menyelamatkan PSM dari jurang degradasi tahun 2009 lalu, ketika itu tim PSM yang dilatih Hanafing terpuruk di papan bawah klasemen.
Saat itu, manajemen langsung bergerak cepat dengan mendatangkan Tumpak Sihite menggantikan Hanafing. Opa Tumpak, panggilan Tumpak Sihite, dibantu oleh Assagaf Razak dan Tony Ho sebagai asisten pelatih, berhasil membawa PSM lepas dari zona degradasi (nda/dzi)
Namun, ternyata tidak semuanya menolak menangani Syamsul Chaeruddin dkk. Karena belum ada pelatih yang ingin menukangi PSM saat ini, penasehat teknis tim, Assagaf Razak, mengajukan dirinya untuk menangani PSM saat memulai latihan awal Juli nanti. Ia bersedia melatih para pemain hingga pengurus dan manajemen menentukan pelatih tetap PSM.
Saya bersedia. Saya siap melatih sementara (caretaker), kata Assagaf.
Keinginannya untuk melatih PSM didasarkan kepada bentuk kepeduliannya terhadap tim ini. Apalagi PSM merupakan tim yang membesarkan namanya semenjak ia masih aktif sebagai pemain sepak bola.
Soal kualitas, diakuinya memang belum banyak pengalaman yang dia jalani meski sudah memperoleh lisensi kepelatihan di grade A Nasional.
Itu tergantung dari manajemen saja. Kalau saya diberikan kepercayaan, ya akan saya jalankan dengan baik. Ini saya ingin lakukan bukan karena materi tapi karena bentuk kepedulian saya kepada tim ini. PSM itu tim besar, kata Assagaf.
Assagaf Razak sebelumnya termasuk orang yang berhasil menyelamatkan PSM dari jurang degradasi tahun 2009 lalu, ketika itu tim PSM yang dilatih Hanafing terpuruk di papan bawah klasemen.
Saat itu, manajemen langsung bergerak cepat dengan mendatangkan Tumpak Sihite menggantikan Hanafing. Opa Tumpak, panggilan Tumpak Sihite, dibantu oleh Assagaf Razak dan Tony Ho sebagai asisten pelatih, berhasil membawa PSM lepas dari zona degradasi (nda/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jaga Kondisi, Persija Hanya Latihan Ringan
Bola Indonesia 24 Juni 2014, 18:16 -
Persija Dapat Tawaran Uji Coba Lawan Klub Malaysia
Bola Indonesia 24 Juni 2014, 17:11 -
Jelang Ladeni Persib, Persija Berencana TC di Cilegon
Bola Indonesia 24 Juni 2014, 15:55 -
Persebaya Bantah Istimewakan Pacho dan OK John
Bola Indonesia 24 Juni 2014, 15:42 -
Pacho dan OK John Bisa Libur Lebih Lama
Bola Indonesia 24 Juni 2014, 14:50
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39