Arema Puas Skor Imbang di Surajaya

Editor Bolanet | 8 Oktober 2014 19:46
Arema Puas Skor Imbang di Surajaya
Suharno (c) Rachmatullah
- Gagal meraih kemenangan saat bertandang ke markas Persela Lamongan, Stadion Surajaya, tak membuat Arema Cronus sedih. Menurut pelatih Suharno, satu poin di Kota Soto sudah cukup bagi Singo Edan, julukan Arema.

Namanya juga kita main tandang, kita bersyukur lah. Paling tidak kita sudah punya modal. Karena di akhir nanti yang dihitung adalah head to head, terang mantan pelatih Persegres Gresik United dan Persiwa Wamena tersebut.

Bagi Arema, skor imbang 2-2 di Surajaya membuat mereka mengumpulkan empat poin dari dua pertandingan. Sedangkan tuan rumah Persela baru mendapatkan satu angka di dua laga. Kalau disini imbang, di kandang harus tiga poin, tegas Suharno.

Suharno juga menjelaskan alasan mengapa ia memilih untuk memarkir Samsul Arif. Ia berdalih bahwa hal itu adalah bagian dari strategi tim pelatih.

Sebetulnya perubahan formasi dari 4-3-3 ke 3-5-2 itu untuk mengelabuhi lawan. Memang yang diperlukan adalah Samsul. Tapi kita ubah 3-5-2 juga tak masalah karena materi pemain kami mendukung. Itu bagian dari strategi saja, pungkas Suharno. (faw/dzi)