Arema Indonesia Bakal Kembali Coret Pemain
Editor Bolanet | 18 Januari 2013 07:58
Kami masih berikan kesempatan, baik yang asing maupun lokal. Bagi pemain yang tidak lolos cek kesehatan, kita juga masih berikan kesempatan untuk tes ulang, tapi kalau hasilnya tetap, maka mau tidak mau harus dicoret, ucap Dejan sebagaimana dilansir Antara.
Menurut Dejan, untuk pemain lokal kemungkinan ada dua lagi yang bakal dicoret. Sementara untuk pemain asing, akan dicoret berdasarkan kebutuhan tim dan menyesuaikan kuota sesuai regulasi.
Saat ini, Arema LPI sudah memiliki empat pemain asing, tiga pemain Eropa dan satu Asia. Padahal, saat ini Arema masih membutuhkan penjaga gawang dan yang diincar adalah kiper lama, yakni Deniss Romanovs.
Jika Deniss kembali memperkuat Arema, ada satu pemain asing Eropa yang harus dicoret. Pemain asing Eropa yang ada saat ini adalah Roman Chmelo, Emile Betrand Mbamba, dan Marko Krasic, sedangkan pemain asing Asia adalah Noh Alam Shah.
Kiper yang digadang-gadang mampu menggantikan Deniss Romanovs jika tidak diperpanjang, yakni Aji Saka, justru harus memenuhi panggilan timnas. Alasan itu, membuat Dejan Antonic merekomendasikan agar Deniss dikontrak kembali.
Konsekuensi memang harus ada satu pemain asing Eropa yang harus dicoret. Selain untuk memenuhi kuota pemain asing, juga disesuaikan dengan kebutuhan tim dan kebutuhan tim sekarang adalah penjaga gawang yang diisi oleh pemain asing, katanya.
Sebelumnya, Arema juga telah mencoret dua pemain seleksi, yakni Usep Munandar dan Rendi Siregar. (ant/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema Hentikan Perburuan Pemain Asing
Bola Indonesia 17 Januari 2013, 18:03 -
Review ISL: Arema Kembali Berpesta
Bola Indonesia 13 Januari 2013, 17:45 -
HT Review ISL: Diwarnai Dua Penalti, Arema-Persiram Sama Kuat
Bola Indonesia 13 Januari 2013, 16:40 -
Preview ISL: Arema vs Persiram, Singo Kembali Edan?
Bola Indonesia 13 Januari 2013, 08:00 -
Dejan Antonic Puas Dengan Performa Anak Asuhnya
Bola Indonesia 12 Januari 2013, 12:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23