Arema Cronus Tanpa Beban Mental
Asad Arifin | 11 Desember 2016 08:04
Bola.net - - Arema Cronus mengusung misi wajib menang pada laga kontra Pusamania Borneo FC (PBFC). Namun, mereka tak mengusung beban mental pada laga yang akan akan dihelat di Stadion Segiri Samarinda, Minggu sore.
Arema sendiri wajib menang pada laga melawan PBFC untuk menjaga asa mereka menjadi juara. Imbang atau kalah akan membuat peluang mereka kian sempit.
Mengenai beban mental tidak ada masalah. Meski berat, tapi pemain sudah mulai bisa mengatasi, ujar Asisten Pelatih Arema Cronus, Joko Susilo, pada .
Tanpa masalah mental, menurut Gethuk -sapaan karib Joko- tim pelatih masih memiliki pekerjaan rumah jelang laga ini. Mereka harus bisa mensiasati mepetnya jadwal pertandingan. Pasalnya, pada Kamis (08/12) mereka baru saja menjamu Sriwijaya FC.
Masalah terbesar adalah mengembalikan kondisi fisik pemain. Kita hanya bisa berupaya melakukan recovery dan rekondisi para pemain, tuturnya.
Pernyataan Gethuk, ihwal kondisi mental pemain diamini Ferry Aman Saragih. Gelandang Arema ini mengaku sama sekali tak tegang menatap laga kontra Pesut Etam, julukan PBFC.
Ini bisa dibilang partai final. Namun, kami tak tegang. Kami masih tetap bercanda. Tapi, tentu saja tetap fokus di pertandingan, tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema Cronus Kembali Harus Improvisasi Kala Jamu SFC
Bola Indonesia 5 Desember 2016, 23:01 -
Arema Cronus Tidak Ketergantungan Pada Hamka Hamzah
Bola Indonesia 5 Desember 2016, 20:04 -
Arema Cronus Tancap Gas Bersiap Jamu SFC
Bola Indonesia 5 Desember 2016, 18:03 -
Timnas Indonesia Tak Boleh Main Terburu-Buru
Tim Nasional 2 Desember 2016, 17:32 -
Penghujung ISC, Arema Cronus Wajib Jaga Fokus
Bola Indonesia 1 Desember 2016, 23:05
LATEST UPDATE
-
Juventus Terancam Jual Pemain untuk Tutupi Biaya Pemecatan Motta
Liga Italia 26 Maret 2025, 07:43 -
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10