APPI Sebut Masih Banyak Klub Belum Gaji Pemain
Editor Bolanet | 8 Juni 2012 10:45
- Kabar ditandatanganinya MoU oleh PSSI dan KPSI menjadi hal baik bagi sepak bola Indonesia, namun bagi beberapa pemain hal tersebut sedikit tak berpengaruh.
Seperti yang diungkapkan oleh Presiden APPI, Ponaryo Astaman, beberapa pemain dari klub Indonesia Super League (ISL) dan Indonesian Premier League (IPL) berencana untuk melakukan mogok bertanding dan bermain.
Hal itu buntut masih belum dibayarkannya gaji mereka selama berbulan-bulan. Apalagi, menurut Ponaryo yang sudah menyatakan untuk mogok sangat banyak.
Misalnya pemain PSMS ISL. Dari informasi yang kami dapat dari para pemain, mereka berencana mogok berlatih setelah laga away melawan Persiwa. Pemain akan mogok sejak 12 Juni apabila belum ada pembayaran, ujarnya.
Para pemain Persiwa yang belum mendapat gaji selama empat bulan, juga berencana tidak akan bermain saat melawan Persidafon, 12 Juni mendatang, tambah pemain Sriwijaya FC ini.
Di lain pihak, Bima Sakti yang mewakili IPL juga menginformasikan hal yang sama, bahkan dirinya sampai tak tega melihat nasib pemain Bontang FC yang terkesan tak terurus.
Para pemain Bontang bahkan baru makan beberapa jam sebelum pertandingan, itupun dengan nasi bungkus dan lauk ikan yang dibagi dua.
Saya trenyuh karena saya di Persema yang telat gajian masih makan nasi kotak, meskipun sebelumnya prasmanan. Tapi, saya melihat pemain Bontang yang sudah lama belum gajian terpaksa makan nasi bungkus dengan ikan dibagi dua kepada rekannya sebelum pertandingan, ujar Bima seraya menginformasikan bahwa para pemain Bontang FC hampir setengah musim belum gajian.
Sama seperti Bontang FC, PSM Makassar dikatakan Bima juga akan melakukan mogok bertanding terhitung 7 Juni kemarin, pasalnya gaji selama tiga bulan belum terbayar.
Kita tentu ingin dibayar sesuai kontrak, jika tiga bulan belum dibayar, tentu kami berharap tiga bulan itu dibayar. Jadi ini sangat wajar apabila klub tidak melunasi tunggakannya, terang Wakil Presiden APPI, Bambang Pamungkas menanggapi rencana mogok para pemain ini. (bola/end)
Seperti yang diungkapkan oleh Presiden APPI, Ponaryo Astaman, beberapa pemain dari klub Indonesia Super League (ISL) dan Indonesian Premier League (IPL) berencana untuk melakukan mogok bertanding dan bermain.
Hal itu buntut masih belum dibayarkannya gaji mereka selama berbulan-bulan. Apalagi, menurut Ponaryo yang sudah menyatakan untuk mogok sangat banyak.
Misalnya pemain PSMS ISL. Dari informasi yang kami dapat dari para pemain, mereka berencana mogok berlatih setelah laga away melawan Persiwa. Pemain akan mogok sejak 12 Juni apabila belum ada pembayaran, ujarnya.
Para pemain Persiwa yang belum mendapat gaji selama empat bulan, juga berencana tidak akan bermain saat melawan Persidafon, 12 Juni mendatang, tambah pemain Sriwijaya FC ini.
Di lain pihak, Bima Sakti yang mewakili IPL juga menginformasikan hal yang sama, bahkan dirinya sampai tak tega melihat nasib pemain Bontang FC yang terkesan tak terurus.
Para pemain Bontang bahkan baru makan beberapa jam sebelum pertandingan, itupun dengan nasi bungkus dan lauk ikan yang dibagi dua.
Saya trenyuh karena saya di Persema yang telat gajian masih makan nasi kotak, meskipun sebelumnya prasmanan. Tapi, saya melihat pemain Bontang yang sudah lama belum gajian terpaksa makan nasi bungkus dengan ikan dibagi dua kepada rekannya sebelum pertandingan, ujar Bima seraya menginformasikan bahwa para pemain Bontang FC hampir setengah musim belum gajian.
Sama seperti Bontang FC, PSM Makassar dikatakan Bima juga akan melakukan mogok bertanding terhitung 7 Juni kemarin, pasalnya gaji selama tiga bulan belum terbayar.
Kita tentu ingin dibayar sesuai kontrak, jika tiga bulan belum dibayar, tentu kami berharap tiga bulan itu dibayar. Jadi ini sangat wajar apabila klub tidak melunasi tunggakannya, terang Wakil Presiden APPI, Bambang Pamungkas menanggapi rencana mogok para pemain ini. (bola/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persela Lamongan Tak Ingin Malu di Kandang
Bola Indonesia 7 Juni 2012, 21:35 -
ISL Review: Deltras Sidoarjo Tertahan di Kandang
Bola Indonesia 7 Juni 2012, 18:09 -
PSSI-KPSI Bersatu, Indonesia Tatap Era Baru
Bola Indonesia 7 Juni 2012, 17:00 -
HT Review: Deltras Masih Diselamatkan Qis
Bola Indonesia 7 Juni 2012, 16:42 -
Usai MoU di Markas AFC, KPSI Dibubarkan
Bola Indonesia 7 Juni 2012, 16:26
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39