Antisipasi Teror, Pengamanan Laga Home United vs Persija Diperketat
Haris Suhud | 15 Mei 2018 10:38
Bola.net - - Pertandingan antara Persija Jakarta vs Home United di babak semifinal Piala AFC zona ASEAN dipercaya akan menyedot perhatian khalayak ramai. Untuk menjaga keamanan pertandingan yang akan berlangsung pada hari Selasa (15/5) tersebut, sistem antisipasi pada aksi terorisme akan ditingkatkan.
Melihat situasi beberapa hari terakhir di Indonesia, panpel Persija Jakarta meminta kepada suporter untuk tidak membawa benda-benda yang tidak perlu saat menyaksikan Persija bertanding di SUGBK.
Berkaitan dengan aksi terorisme, Kapolda Metro Jaya menetapkan Siaga 1 kepada anggotanya sejak Minggu (13/5/2018). Kondisi tersebut menimbulkan pertanyaan mengenai keamanan di SUGBK saat Persija menghadapi Home United.
Ketua Panpel Persija, Arief Perdana Kusuma, mengimbau agar suporter Persija tidak membawa benda-benda yang tidak perlu dibawa ke SUGBK mengingat akan ada pemeriksaan sangat ketat dengan beberapa ring penjagaan sebelum masuk stadion.
Keamanan akan lebih diperketat. Sejak ring 3 akan ada pemeriksaan, termasuk pemeriksaan badan, dua kali. Risikonya adalah antrean yang mengular ketika suporter akan masuk ke stadion, ujar Arief Perdana Kusuma di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (14/5/2018).
Saya minta tolong kepada teman-teman agar bisa memahami situasinya. Tolong, barang-barang yang tidak ada kepentingannya dengan kegiatan menonton pertandingan sepak bola, tidak usah dibawa ke stadion. Nanti saya juga akan menyosialisasikan ini di media sosial, lanjutnya.
Bicara semakin ketatnya penjagaan dan pemeriksaan mereka yang datang ke SUGBK, Arief Perdana Kusuma menegaskan metode pemeriksaan menjadi wewenang kepolisian, termasuk jumlah personel yang akan diturunkan untuk mengamankan pertandingan Persija vs Home United ini.
Penambahan personel atau tidak itu menjadi wewenang dari kepolisian. Yang penting, besok untuk ring 3 hingga ring 1 akan sangat diperketat, tegas Arief.
Persija Jakarta sendiri untuk menjalani Home United di leg kedua ini sangat membutuhkan dukungan The Jakmania. Persija wajib menang dalam laga nanti karena pada leg pertama tertinggal 2-3 dari tim asal Singapura tersebut.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Home United Incar Kemenangan di Markas Persija
Bola Indonesia 14 Mei 2018, 21:26 -
Lewat Koreografi, The Jakmania Tunjukkan Empati untuk Surabaya
Bola Indonesia 14 Mei 2018, 20:00 -
Polda Metro Jaya Belum Keluarkan Izin Laga Persija vs Home United
Bola Indonesia 14 Mei 2018, 19:52 -
Persija vs Home United: Riko Simanjuntak Minta Dukungan Indonesia
Bola Indonesia 14 Mei 2018, 15:49 -
Untuk Hadapi Persija, Home United Tunda Laga Domestik
Bola Indonesia 14 Mei 2018, 15:22
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39