Absen di Sesi Jumpa Pers Persib, Robert Alberts Terpapar Covid?
Gia Yuda Pradana | 5 Februari 2022 17:50
Bola.net - Konferensi pers Persib Bandung jelang laga kontra Bhayangkara FC dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022, Sabtu (05/02/2022), beda dari biasanya. Sesi jumpa pers ini tidak dihadiri satu pun tim pelatih, termasuk Robert Rene Alberts sebagai pelatih kepala.
Hanya pemain muda, Beckham Putra Nugraha yang meladeni pertanyaan dari awak media. Situasi ini memicu dugaan bahwa tim pelatih, termasuk Robert Alberts terpapar COVID-19.
Terlebih lagi, pada sesi jumpa pers sebelumnya saat Persib menghadapi PSM Makassar, Selasa (01/02/2022), Robert Alberts dikabarkan mengalami masalah dengan kesehatannya.
Alhasil, konferensi pers pun diwakili pelatih fisik, Yaya Sunarya. Saat ini, kasus COVID-19 memang tengah melanda Skuad Maung Bandung.
Belasan pemain Persib dinyatakan positif COVID-19 varian omricon. Duel kontra PSM Makassar pun terpaksa dibatalkan lantaran Persib hanya tersisa 13 pemain.
Tidak Ada Penjelasan Rinci
Media Officer Persib, Jatnika Sadili tidak memberikan penjelasan secara rinci mengenai absennya Robert dalam sesi jumpa pers. Akan tetapi, ia memastikan sudah memberitahukan persoalan tersebut kepada operator BRI Liga 1.
"Tim pelatih semuanya berhalangan hadir, kami pun sudah membuat laporan kepada Liga dan MC terkait absennya tim pelatih saat konferensi pers. Sehingga hanya pemain yang konferensi pers tadi," kata Jatnika kepada wartawan.
Disinggung mengenai nasib pertandingan Persib melawan Bhayangkara FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Minggu (06/02/2022), Jatnika mengaku belum mendapat kabar terbaru.
"Sejauh ini belum ada update terkait kepastian pertandingan. Belum ada info lanjutannya,"terangnya.
Saat ini, Persib berada di urutan kelima klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 43 poin dari 21 pertandingan. Selisih empat angka dengan Arema FC di posisi puncak klasemen.
Klasemen BRI Liga 1
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Faqih/Hendry Wibowo, 5 Februari 2022
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Yuk Dengerin Live Podcast Pertandingan BRI Liga 1: Arema FC vs Persija Jakarta
- Jadwal Live Streaming BRI Liga 1 2021/2022 di Vidio Pekan Ke-23
- Skuad Persela Tersisa 13 Pemain, Nasib Laga Kontra Madura United Tunggu Emergency Meeting
- Aji Santoso: Persipura Sekarang Berbeda
- Persebaya Tahan Tiga Pemain Gabung Timnas Indonesia U-23, Ini Pertimbangannya
- Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Hari Ini, Sabtu 5 Februari 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil dan Klasemen BRI Liga 1: Persebaya Salip Persib, Papan Atas Semakin Sengit
Bola Indonesia 3 Februari 2022, 06:40 -
BRI Liga 1: Persib Bandung Vs PSM Makassar Resmi Ditunda
Bola Indonesia 2 Februari 2022, 15:36 -
Prediksi BRI Liga 1: PSM Makassar vs Persib Bandung 2 Februari 2022
Bola Indonesia 2 Februari 2022, 07:40 -
Kalahkan Persikabo 1973 di BRI Liga 1, Robert Alberts: Persib Pantas Menang
Bola Indonesia 30 Januari 2022, 04:30
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39