5 Wonderkid Potensial di Shopee Liga 1 2019
Gia Yuda Pradana | 13 Mei 2019 17:04
Bola.net - - Tirai kompetisi Shopee Liga 1 2019 akan segera dibuka. Sama seperti edisi-edisi sebelumnya, musim ini pun sejumlah pemain muda diprediksi bakal bisa mencuri perhatian.
Indonesia tak kehabisan pemain muda yang muncul setiap musimnya. Para pemain tersebut musim lalu memang masih kurang mendapatkan kesempatan minim bermain, tapi pada 2019 ini diyakini porsinya akan lebih besar.
Kehadiran para pemain muda ditolong dengan regulasi PT Liga Indonesia Baru (PT LIB). Pada edisi 2019, PT LIB mewajibkan setiap klub untuk memiliki minimal tujuh pemain muda alias U-23.
Dengan adanya kuota tersebut diyakini semakin membuka kesempatan pemain muda untuk unjuk gigi sepanjang musim ini. Mereka juga diprediksi bakal mampu bersaing dengan para pemain yang lebih senior.
Lantas siapa saja pemain muda yang akan tampil gemilang? Seperti dilansir Bola.com, berikut 5 pemain yang berpotensi menjadi wonderkid di Shopee Liga 1 2019.
Scroll terus ke bawah.
Asnawi Bahar (PSM Makassar)
PSM Makassar beruntung memiliki Asnawi Mangkualam Bahar. Pemain yang baru berusia 19 tahun itu diyakini menjadi aset masa depan Juku Eja.
Musim lalu, Asnawi memang hanya mendapatkan kesempatan bermain sebanyak 14 kali. Namun, Asnawi selalu memaksimalkan kesempatan bermain yang diberikan.
Berperan sebagai bek, Asnawi dikenal memiliki visi bermain yang jelas. Pemain yang memiliki tinggi badan 166 cm itu tak jarang menjadi motor serangan tim dari lini belakang.
Nurhidayat (Bhayangkara FC)
Bhayangkara FC musim ini diyakini akan bergantung pada Nurhidayat Haji Haris. Pemain berusia 20 tahun itu dikenal memiliki ketangguhan untuk mengawal lini pertahanan The Guardian.
Musim lalu, Nurhidayat memang bukan menjadi pilihan utama di Bhayangkara FC. Pemain asal Makassar itu hanya bermain sebanyak 14 pertandingan.
Namun, penampilan apiknya bersama Timnas Indonesia U-23 diyakini membuat Nurhidayat mulai diperhitungkan. Nurhidayat bisa menjadi alternatif pemain belakang yang bakal membuat lini belakang Bhayangkara FC kukuh tak bisa ditembus.
Hanif Sjahbandi (Arema FC)
Hanif Sjahbandi adalah pemain serba bisa yang dimiliki Arema FC. Hanif bisa dimainkan sebagai bek ataupun gelandang serang.
Pada Piala Presiden 2019 lalu Hanif sudah membuktikan kualitasnya. Penampilan apik pemain berusia 22 tahun itu berhasil mengantarkan Arema menjadi kampiun.
Pada Shopee Liga 1 2019 ini peran Hanif diyakini akan lebih krusial di Arema FC. Pelatih Milomir Seslija diprediksi bakal lebih sering memberikan pemain berpostur 181 cm itu kesempatan bermain.
Todd Rivaldo Ferre (Persipura Jayapura)
Todd Rivaldo Ferre musim lalu memang tak banyak mendapatkan kesempatan bermain. Namun, dari 15 laga dalam 458 menit yang diberikan, Todd mampu mencetak tiga gol.
Pemain berusia 20 tahun itu dikenal sebagai gelandang pekerja keras. Selain memiliki kecepatan, Todd juga mampu diandalkan untuk mencetak gol.
Todd bisa menjadi alternatif pilihan pelatih Luciano Leandro di lini depan Persipura. Kehadirannya tentu saja semakin akan mempertajam kualitas serangan Mutiara Hitam.
Osvaldo Haay (Persebaya Surabaya)
Osvaldo Haay akan menjadi andalan Persebaya Surabaya pada Shopee Liga 1 2019. Pemain berusia 20 tahun itu diprediksi bakal menjadi salah satu yang bersinar sepanjang musim ini.
Pada edisi 2018, Osvaldo tercatat mendapatkan 21 penampilan. Dari jumlah tersebut, pemain asal Papua itu berhasil mencetak 10 gol.
Pelatih Djadjang Nurdjaman diyakini akan memberikan lebih banyak kesempatan bermain untuk Osvaldo pada musim 2019. Selain dibekali kecepatan, Osvaldo juga dapat diandalkan untuk memecah kebuntuan.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nomor 10 Persipura, Ibrahim Conteh Siap Berikan yang Terbaik
Bola Indonesia 12 Mei 2019, 03:30 -
Persipura Berharap KLB Gelar Pemilihan Ketum PSSI
Bola Indonesia 8 Mei 2019, 21:04 -
Dikalahkan Persipura, PSIM Dapat Pelajaran Berharga
Bola Indonesia 2 Mei 2019, 10:05 -
Berubah! Gelandang Persipura Ini Jadi Linmas dan Ikut Amankan Pemilu 2019
Bolatainment 17 April 2019, 21:58 -
Empat Pemain Persipura Tinggal di Kawasan Banjir Sentani
Bola Indonesia 19 Maret 2019, 02:20
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39