3 Bintang Shopee Liga 1 yang Belum Pernah Bermain karena Cedera
Aga Deta | 21 Juni 2019 09:34
Bola.net - Cedera yang menimpa para pemain sepak bola bisa terjadi kapan saja. Karena itu para pemain tentu saja selalu berharap agar terbebas dari cedera sepanjang musim.
Shopee Liga 1 2019 baru berjalan tiga pekan. Namun, sejumlah pemain telah tumbang. Gelandang Bali United, Stefano Lilipaly, misalnya.
Pemain naturalisasi itu didera cedera setelah membela Bali United menghadapi Persija Jakarta pada pekan ketiga Liga 1 2019, 31 Mei lalu. Alhasil, pesepak bola berusia 29 tahun itu melewatkan dua pertandingan uji coba Timnas Indonesia.
Playmaker Persija, Bruno Matos, juga senasib dengan Lilipaly. Pemain asal Brasil itu mengalami cedera saat mengikuti sesi latihan.
Akibatnya, Matos diragukan tampil ketika Persija menantang Persela Lamongan pada pekan kelima Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Sabtu (22/6/2019).
Nasib Lilipaly dan Matos masih terbilang beruntung. Sebab, masih ada sejumlah pemain yang bahkan nihil bertanding karena berkutat dengan cedera sebelum Liga 1 2019 dimulai.
Melvin Platje
Bali United masih belum bisa memainkan Melvin Platje di musim ini. Pemicunya, penyerang asal Belanda masih berkutat dengan cedera hamstring.
Sejumlah pertandingan Bali United pun terpaksa dilewati oleh Platje. Karena cedera ini pula, Platje sempat pulang ke Belanda untuk melakukan perawatan.
Saat ini, kondisi Platje telah membaik dan mulai mengikuti latihan bersama Bali United.
Zah Rahan Krangar
Gelandang Madura United, Zah Rahan Krangar, juga masih nihil bermain di musim ini. Sejak Mei 2019, pemain asal Liberia itu mengalami cedera otot.
Menjelang Madura United menantang Persib Bandung pada pekan kelima Liga 1 2019, Minggu (23/6/2019), Zah Rahan masih akan absen. Mantan pemain Persipura Jayapura itu masih belum menunjukkan tanda-tanda sembuh dari cedera.
Rezaldi Hehanussa
Rezaldi Hehanussa masih akan absen membela Persija Jakarta sampai putaran pertama Liga 1 2019 berakhir. Pemain berusia 23 tahun itu mengalami cedera kaki dan telah masuk meja operasi pada tahun ini.
"Rezaldi hanya tinggal menunggu waktu setelah empat bulan ini. Secara fungsi tidak ada gangguan, tidak ada nyeri, sudah bisa lari kencang," kata dokter tim Persija, Donny Kurniawan.
"Pertama kami tinggal menunggu waktu karena prosesnya harus kita hormati. Kedua kami harus turunkan berat badannya 2-3 kilogram," tutur Donny.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Piala Indonesia: Madura United Tanpa 4 Pemain Hadapi Persebaya
Bola Indonesia 18 Juni 2019, 11:27 -
Gelandang Persebaya Antusias Bereuni dengan Andik Vermansah
Bola Indonesia 2 April 2019, 02:20 -
Gomes de Oliveira Gembira Madura United Bisa Kalahkan Persib Bandung
Bola Indonesia 10 Oktober 2018, 03:22 -
Kata Gomes Soal Nasib Beto dan Zah Rahan
Bola Indonesia 24 Juli 2018, 05:26 -
Digoda Klub Lain, Zah Rahan Bicara Masa Depannya di Madura United
Bola Indonesia 24 Juli 2018, 02:12
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39