Yang Perlu Anda Tahu Tentang Aturan Bosman
Editor Bolanet | 1 Januari 2014 05:05
Bola.net - Pada 15 Desember 1995, Pengadilan Tinggi Eropa membuat perubahan dramatis terhadap sistem transfer dalam sepakbola profesional. Dengan memenangkan tuntutan Jean-Marc Bosman, pengadilan telah mengubah wajah sepakbola.
Bosman adalah pemain RFC Liege, sebuah klub divisi satu Belgia. Kontrak Bosman di RFC berakhir pada 1990 dan ia ingin pindah ke Dunkerque, sebuah klub di Prancis. Sayangnya, RFC menolak memberikan izin dan akhirnya Bosman tetap menjadi pemain RFC dengan gaji kecil karena tak lagi menjadi pemain utama.
Bosman kemudian membawa kasus ini ke Pengadilan Tinggi Eropa dan ia memenangkannya pada 1995. Keputusan Pengadilan (secara singkat) adalah sebagai berikut:
- Setiap pemain bebas pindah dari satu klub ke klub lain jika kontraknya dengan klub lama sudah berakhir.
- Semua klub di Uni Eropa bebas mengontrak sebanyak mungkin pemain dari semua negara Uni Eropa.
Keputusan itu terlihat simpel, namun sebenarnya memiliki imbas yang sangat besar. Berikut adalah semua yang perlu anda tahu tentang aturan Bosman tersebut. (bbc/hsw)
Pemain Menjadi Lebih Kuat
Hasilnya, pemain menjadi bos mereka sendiri. Pemain yang bergabung dengan status bebas transfer biasanya meminta imbalan bonus besar serta gaji yang besar karena klub baru tak perlu membayar biaya transfer.
Di sisi lain, klub jadi tak berdaya mencegah pemain mereka untuk pergi jika kontraknya memang sudah berakhir. Artinya, pemain yang kontraknya hampir habis bisa meminta klub untuk menaikkan gaji mereka dengan ancaman akan hengkang.
Klub Multi-negara
Setelah ada aturan Bosman, klub bebas membeli pemain dari luar negeri selama pemain tersebut berpaspor Uni Eropa. hal ini memungkinkan sebuah klub untuk tidak memainkan satu pun pemain dalam negeri.
Arsenal dan Chelsea pernah menurunkan skuat yang sama sekali tidak berisi pemain Inggris.
Keserakahan Agen
Bukan itu saja, dengan menegosiasikan gaji dan bonus tinggi, para agen juga mendapatkan komisi beberapa persen dari yang didapat sang pemain.
Agen yang lebih kreatif bahkan menjadi semacam operator transfer internasional. Mereka menghadirkan pemain-pemain dari luar Eropa dengan kedok sebagai pemandu bakat tak resmi.
Klub Inggris Makin Sukses
Contoh nyata adalah ketika Sir Alex Ferguson dipaksa memainkan Gary Walsh dalam laga Liga Champions melawan Barcelona pada musim 1994-95. United sebenarnya memiliki Peter Schmeichel namun kuota pemain asing mereka sudah habis. United pun dibantai empat gol tanpa balas.
Lima tahun kemudian, United berjaya di pentas Eropa dengan menjuarai Liga Champions. Delapan dari 13 pemain United yang tampil di final liga Champions 1999 bukan pemain dari Inggris.
Derita Fans
Klub yang membutuhkan pemasukan lebih besar mencoba mendapatkannya dengan cara menaikkan harga tiket. Fans juga harus membayar lebih mahal untuk bisa menyaksikan klub mereka via televisi berbayar.
Perjudian Klub
Namun jika keadaan sedang sulit, bahaya besar menghantui klub tersebut. Dengan gaji besar dan durasi panjang, klub memiliki beban utang yang cukup besar. Salah satu contoh klub yang tak bisa mengatasinya adalah Leeds United.
Sempat menjadi salah satu klub yang ditakuti di Eropa, Leeds harus mengobral para pemain terbaik mereka karena kehabisan dana untuk bisa membayar gajinya. Jonathan Woodgate, Olivier Dacourt, Paul Robinson serta Mark Viduka harus dijual murah agar terbebas dari jeratan gaji tinggi.
Klub Kaya Makin Kaya
Di sisi lain, permintaan gaji besar pemain dengan status bebas transfer hanya bisa dipenuhi oleh klub-klub besar. ARtinya uang yang seharusnya menghidupi klub-klub kecil berpindah ke saku sang pemain dan agennya.
Mantan Chief Executive UEFA Lars-Crister Olsson pernah mengatakan: Klub-klub yang punya uang banyak mulai merampok dan menjarah klub-klub yang lebih kecil. Mereka (klub-klub besar) tidak bertujuan untuk menjadi lebih kuat, mereka hanya ingin menggembosi lawan-lawan mereka.
Ironi Nasib Bosman
Uang dari hasil kompensasi kasusnya habis karena digunakan dalam investasi yang gagal. Bosman akhirnya tenggelam menjadi alkoholik. Ia sempat beberapa kali meminta bantuan para pesepakbola yang menjadi kaya karena jasanya memperjuangkan aturan baru.
Pada April 2013, Bosman dinyatakan bersalah dan dijebloskan ke penjara selama satu tahun. Ia terbukti melakukan tindak kekerasan kepada kekasih dan anaknya sendiri.
Beberapa Pemain Free Transfer Terbaik
Berikut adalah beberapa contoh pemain yang ditransfer dengan aturan Bosman alias gratis. Contoh ini tidak mencakup semuanya, hanya sebagian kecil saja.- Gianluca Vialli - Juventus ke Chelsea
- Gary McAllister - Coventry City ke Liverpool
- Sol Campbell - Tottenham ke Arsenal
- Jay-Jay Okocha - PSG ke Bolton
- Esteban Cambiasso - Real Madrid ke Internazionale
- Steve McManaman - Liverpool ke Real Madrid
- Michael Ballack - Bayern Munich ke Chelsea
- Andrea Pirlo - AC Milan ke Juventus
- Paul Pogba - Manchester United ke Juventus
Pemain Yang Berpeluang Pindah Dengan Status Free Transfer
Premier League
- Nemanja Vidic
- Samuel Eto'o
- Bacary Sagna
- Younes Kaboul
- Patrice Evra
- John Terry
- Joleon Lescott
- Ashley Cole
Serie A
- Andrea Pirlo
- Esteban Cambiasso
- Michael Agazzi
- Urby Emanuelson
- Juan Vargas
- Luca Antonelli
La Liga
- Xabi Alonso
- Victor Valdes
- Raul Garcia
- Martin Montoya
- Marc Bartra
- Eliseu
- Mateo Musachhio
Bundesliga
- Robert Lewandowski
- Diego
- Mame Diouf
- Sebastian Rode
- Aaron Hunt
- Didier Ya Konan
Ligue 1
- Jeremy Menez
- Blaise Matuidi
- Bafetimbi Gomis
- Guillermo Ochoa
- Julian Feret
- Brice Dja Djedje
Liga Lain-lain
- Igor Akinfeef
- Manuel Fernandes
- Fernando
- Ola Toivonen
- Alen Halilovic
- Hugo Almeida
- Giorgios Samaras
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Khedira Mulai Jalani Masa Pemulihan
Piala Dunia 3 Desember 2013, 17:38 -
Ballack: Inggris Belum Selevel Spanyol dan Jerman
Piala Dunia 17 November 2013, 20:09 -
Terinspirasi Ballack, Schurrle Wujudkan Mimpi di Chelsea
Liga Inggris 26 Oktober 2013, 06:05 -
Ballack: Kualitas Pep Sempurna Bagi Bayern
Liga Eropa Lain 23 Oktober 2013, 05:46 -
Michael Ballack Masuk Radar Arema
Bola Indonesia 18 Oktober 2013, 18:44
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39