Perlu Striker Baru! 5 Mantan Penyerang MU yang Bisa Dipulangkan ke Old Trafford
Aga Deta | 12 Agustus 2022 12:03
Bola.net - Manchester United masih kesulitan untuk mendapatkan penyerang baru. Mungkin Setan Merah bisa memulangkan mantan pemainnya untuk mempertajam barisan depannya.
MU masih berburu juru gedor baru di sisa bursa transfer musim panas ini. Pasalnya, Setan Merah saat ini tengah kekurangan stok penyerang setelah ditinggal Edinson Cavani dan Anthony Martial sedang cedera.
Selain itu, masih ada kemungkinan Setan Merah bakal ditinggal Cristiano Ronaldo. Bintang Portugal itu kabarnya berniat hengkang karena ingin bermain di Liga Champions.
Belum lama MU dikaitkan dengan striker asal Austria Marko Arnautovic yang kini bermain di Bologna. Akan tetapi Setan Merah akhirnya memilih mundur karena protes dari fans.
MU kini tidak punya banyak opsi untuk memperkuat barisan penyerangnya. Namun, Setan Merah mungkin bisa mempertimbangkan untuk merekrut kembali mantan pemainnya.
Berikut ini lima mantan penyerang MU yang mungkin bisa dipulangkan ke Old Trafford.
Javier Hernandez
Javier 'Chicharito' Hernandez pernah membela Manchester United selama enam musim. Dia mencetak 59 gol dari 157 penampilan untuk The Red Devils.
Setelah itu, Chicharito pernah bermain untuk Real Madrid, Bayern Leverkusen, West Ham dan Sevilla. Striker asal Meksiko tersebut sekarang ini terikat kontrak dengan LA Galaxy.
Chicharito belum lama ini mengungkapkan bahwa dirinya bersedia kembali ke Manchester United. Bahkan, pemain berusia 34 tahun tersebut rela untuk tidak digaji jika Setan Merah membutuhkannya.
Wilfried Zaha
Manchester United membeli Wilfried Zaha pada 2013 dari Crystal Palace. Namun, Zaha tidak mendapat kesempatn di Old Trafford dan akhirnya dijual kembali ke The Eagles.
Zaha berkembang dengan sangat pesat setelah kembali ke Selhurts Park. Pemain asal Pantai Gading tersebut mampu mencetak 15 gol dan dua assist dari 37 penampilan pada musim lalu.
Setan Merah mungkin bisa memberi kesempatan kedua kepada Zaha. Dia bakal jadi tambahan yang bagus untuk lini serang Setan Merah karena fleksibilitasnya.
Memphis Depay
Manchester United mendatangkan Memphis Depay dari PSV Eindhoven pada musim panas 2015. Tapi, penampilan pemain asal Belanda itu bersama Setan Merah tidak terlalu mengesankan.
Setelah satu setengah musim di Old Trafford, Depay akhirnya pindah ke Lyon. Depay mampu menunjukkan performa terbaiknya di Prancis dan kemudian pindah ke Barcelona pada tahun lalu.
Depay saat ini tersedia di bursa transfer musim panas ini. Barcelona ingin menjual pemain berusia 28 tahun tersebut karena kelebihan stok penyerang.
Adnan Januzaj
Ada saatnya di mana Adnan Januzaj dianggap hebat di Manchester United. Namun, karier pemain internasional Belgia itu Old Trafford tidak bertahan lama.
Januzaj akhirnya pindah ke Spanyol bersama Real Sociedad pada tahun 2017. Pemain berusia 27 tahun tersebut mampu mencetak 23 gol dan 21 assist dari 167 penampilan.
Januzaj kini berstatus bebas transfer setelah kontraknya dengan Real Sociedad berakhir. Dia sebelumnya pernah mengatakan tidak menutup peluang untuk kembali ke Old Trafford.
Danny Welbeck
Danny Welbeck merupakan produk akademi Manchester United. Striker asal Inggris tersebut pernah bermain untuk Setan Merah pada rentang 2008-2014.
Welbeck selanjutnya melanjutkan kariernya di Arsenal. Dia kemudian pindah ke Watford dan kini menjadi bagian dari Brighton.
Kontrak Welbeck bersama The Seaguls hanya tersisa hingga akhir musim ini. Legenda MU Rio Ferdinand belum lama ini menyarankan MU untuk memulangkan Welbeck.
Sumber: berbagai sumber
Baca Juga:
- 5 Calon Pengganti Bernardo Silva di Manchester City Jika Cabut ke Barcelona
- Keropos di Lini Tengah, Ini 5 Gelandang Ciamik yang Bisa Diangkut Liverpool
- 3 Striker Amerika Selatan Terbaik dalam Sejarah Premier League
- 5 Bintang Sepak Bola yang Kemungkinan Pensiun Tahun Depan
- 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru untuk Callum Hudson-Odoi
- 5 Bek Tengah U-23 Terbaik di Premier League Saat Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gawat MU, Juventus Kian Serius Kejar Anthony Martial
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 19:24 -
Dukungan Eks MU untuk Marcus Rashford: Ia akan Sulit Dihentikan!
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 19:04 -
Manchester United Hidupkan Minat pada Max Aarons
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 18:54 -
Erik Ten Hag Tolak Datangkan Eks Liverpool ke Manchester United
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 17:33 -
Mau Sasa Kalajdzic, Manchester United Hanya Perlu Keluar Uang Segini
Liga Inggris 11 Agustus 2022, 17:23
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39