Final-final Ulangan di Pentas Liga Champions
Gia Yuda Pradana | 26 Mei 2016 13:39
Bola.net - Bola.net - Real Madrid dan Atletico Madrid akan saling berhadapan dalam partai final Liga Champions 2015/16 di San Siro, Milan, Minggu (29/5). Dua tahun lalu, rival sekota ini sudah bertemu dalam final kompetisi yang sama.
Di Lisbon waktu itu, Madrid yang keluar sebagai pemenangan dengan skor 4-1 lewat extra time. Madrid meraih gelar ke-10 alias La Decima, sedangkan Atletico kembali menjadi runner-up setelah juga kalah melawan Bayern Munchen di final edisi 1973/74.
Dua tahun sudah berlalu sejak di Estadio da Luz. Madrid dan Atletico kembali berjumpa dalam partai puncak perebutan gelar raja Eropa. Kali ini, mereka akan bertarung di kota Milan.
Melihat sejarah, final-final ulangan di turnamen elit ini sebelumnya, terbuka segala kemungkinan. Ada peluang bagi Madrid untuk kembali juara dan meraih La Undecima, tapi kans Atletico untuk melakukan pembalasan sekaligus menyabet gelar perdana mereka juga ada.
Berikut kilas baliknya.
Real Madrid vs Reims
1955/56Real Madrid 4-3 Reims
Madrid menjuarai edisi perdana turnamen ini dengan mengalahkan Reims 4-3 di final. Madrid berjaya lewat gol-gol Marquitos, Alfredo Di Stefano dan Jose Rial.
1958/59
Real Madrid 2-0 Reims
Tiga tahun berselang, Madrid kembali berjumpa Reims di final. Madrid kembali menang, kali ini dengan skor 2-0 berkat performa impresif Di Stefano.
AC Milan vs Benfica
1962/63AC Milan 2-1 Benfica
AC Milan menjadi tim ketiga yang menjuarai kompetisi ini dengan meraih gelar perdana mereka pada musim 1962/63. Musim itu, Milan mengalahkan juara bertahan Benfica 2-1 lewat dua gol Jose Altafini dalam partai final di Wembley.
1989/90
AC Milan 1-0 Benfica
Di final tahun 1990, Milan kembali bertemu dengan Benfica, dan kali ini di Vienna. Dengan status juara bertahan, Milan menang 1-0 berkat gol tunggal Frank Rijkaard dan meraih gelar keempat mereka.
AC Milan vs Ajax
1968/69AC Milan 4-1 Ajax
AC Milan besutan Nereo Rocco terlalu kuat bagi Ajax racikan Rinus Michels di final 1969. Rossoneri menyabet gelar kedua mereka dengan kemenangan 4-1 atas Ajax di Santiago Bernabeu berkat hattrick Pierino Prati.
1994/95
AC Milan 0-1 Ajax
AC Milan dan Ajax berjumpa kembali di final 1995, di Vienna. Kali ini, Ajax yang berjaya. Sang raksasa Belanda sukses melakukan pembalasan berkat gol tunggal pemain pengganti Patrick Kluivert, yang waktu itu baru berusia 18 tahun. Mereka pun meraih gelar yang ke-4.
Ajax vs Juventus
1972/73Ajax 1-0 Juventus
Gol tunggal Johnny Rep hanya lima menit sejak kick-off menjadi penentu kemenangan Ajax atas Juventus di Belgrade. Ajax pun meraih gelar yang ketiga, dan mereka melakukannya secara beruntun setelah juara juga di dua edisi sebelumnya.
1995/96
Ajax 1-1 Juventus (AET), adu penalti 2-4
Dengan status juara bertahan, Ajax menghadapi Juventus dalam partai final di Olimpico Roma. Ini merupakan ulangan final 1973. Kali ini, Juventus yang keluar sebagai pemenang dan meraih gelar kedua. Vladimir Jugovic menyarangkan gol penentu kemenangan di babak adu penalti setelah sebelumnya Angelo Peruzzi mementahkan eksekusi Edgar Davids dan Sonny Silooy.
Liverpool vs AC Milan
2004/05Liverpool 3-3 AC Milan (AET), adu penalti 3-2
Malam magis dan indah di Istanbul bagi Liverpool, tapi tidak bagi AC Milan. Tertinggal 0-3 di babak pertama, Liverpool membalas di babak kedua dan akhirnya menang lewat adu penalti. The Reds meraih gelar kelima mereka.
2006/07
Liverpool 1-2 AC Milan
Hanya dua tahun berselang, kesempatan bagi AC Milan untuk membalas rasa sakit pada Liverpool dari malam kelam di Istanbul akhirnya datang. Rossoneri tidak menyia-nyiakannya. Dua gol Filippo Inzaghi memastikan Milan juara di Athena dan meraih gelar yang ke-7.
Barcelona vs Manchester United
2008/09Barcelona 2-0 Manchester United
Gol-gol di tiap babak dari Samuel Eto'o dan Lionel Messi meruntuhkan sang juara bertahan Manchester United di Roma. Blaugrana pun meraih gelar mereka yang ke-3.
2010/11
Barcelona 3-1 Manchester United
Kesempatan untuk membalas kekalahan atas Barcelona di final 2009 datang bagi Manchester United dua tahun berselang. Kali ini, kedua tim berjumpa dalam partai final di Wembley. Namun sayang bagi Red Devils, mereka kembali takluk di hadapan sang raksasa Catalan. Gol-gol Lionel Messi dan David Villa di babak kedua memastikan Barca meraih titel yang ke-4.
Klik Juga:
- Perubahan Yang Terjadi Dengan Madrid & Atletico Sejak Final 2014
- Pemain Yang Pernah Mewakili Real Madrid dan Atletico Madrid
- Combined XI: Skuat Gabungan Real Madrid dan Atletico Madrid
- Road to Final Liga Champions: Real Madrid
- Kejutan Paling Menarik di Putaran Final Liga Champions
- Rekor Pribadi Yang Bisa Dipecahkan Dua Finalis di Final Liga Champions
- Para Pelatih Debutan Yang Juara UCL, Zidane Menyusul?
- Atletico Madrid Road to Final Liga Champions 2016
- Mereka Juara UCL Sebagai Pemain dan Pelatih, Zidane Berikutnya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Allegri: Liga Champions Butuh Keberuntungan
Liga Italia 25 Mei 2016, 22:25 -
Allegri Minta Morata Bertahan di Juventus
Liga Italia 25 Mei 2016, 19:25 -
Mascherano Sepakat Pindah ke Juventus?
Liga Spanyol 25 Mei 2016, 17:23 -
Inilah Penjelasan Del Bosque Depak Tiga Striker Kawakan Spanyol
Piala Eropa 25 Mei 2016, 13:00 -
Chiellini Ingin Tularkan Mental Pemenang Juventus di Skuat Italia
Piala Eropa 25 Mei 2016, 11:15
LATEST UPDATE
-
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39