Fabs 40, Brand Paling Berharga Dalam Olahraga

Editor Bolanet | 2 November 2013 03:48
Fabs 40, Brand Paling Berharga Dalam Olahraga
Brand olahraga paling berharga tahun 2013. (Marca)

Bola.net - Forbes kembali merilis brand olahraga paling berharga pada tahun 2013. Ada 40 brand yang masuk dalam daftar ini - semuanya dibagi dalam empat kategori.

Kategori bisnis menunjukkan berbagai perusahaan dengan brand yang bernilai paling besar. Nilai brand di sini tidak serta merta diukur berdasarkan pendapatan atau aset mereka, tetapi juga dari banyak faktor ekonomi lainnya.

Lalu ada kategori event olahraga. Kategori ini menunjukkan nilai sebuah gelaran olahraga. Lagi-lagi nilainya juga diukur dari banyak aspek. Lalu ada klub paling berharga serta atlet dengan nilai brand terbesar di dunia.

Daftar Fabs 40 ini dibuat secara rutin oleh Forbes setiap tahunnya. Sekali lagi, nilai yang tercantum dalam daftar ini bukan harga atau nilai keseluruhan dari sebuah perusahaan -hanya nilai brand-nya saja. Berikut daftarnya. (Forbes/hsw)

1 dari 10 halaman

Nomor 1

Nomor 1

Perusahaan: Nike
Nilai: 17,3 miliar

Event: Super Bowl
Nilai: 464 juta

Klub: Real Madrid
Nilai: 450 juta

Atlet: Tiger Woods (Golf)
Nilai: 46 juta
  • Nike telah menjual Umbro dengan nilai hanya setengah dari yang dibayarkan Nike sebelumnya.
  • Super Bowl adalah partai final kompetisi American Football, NFL.
  • Nilai brand Madrid terus berada di atas dengan melakukan banyak pembelian besar.
  • Meski image Woods sempat menurun akibat perselingkuhan, ia masih merupakan atlet yang dicintai sponsor.
  • Mata uang yang dipakai di sini adalah dolar Amerika.
2 dari 10 halaman

Nomor 2

Nomor 2

Perusahaan: ESPN
Nilai: 15 miliar

Event: Olimpiade
Nilai: 348 juta

Klub: New York Yankees
Nilai: 443 juta

Atlet: Roger Federer (tenis)
Nilai: 46 juta
  • ESPN menyiarkan hampir semua cabang olahraga lewat berbagai channel mereka di seluruh dunia.
  • Dalam Olimpiade London 2012 lalu, penyelenggara menerima pemasukan sebesar 2,6 miliar dolar dari sisi hak siar saja.
  • Yankees merupakan salah satu klub bisbol terbesar dan tersukses di Amerika (dan dunia).
  • Penghasilan Federer jauh di atas para petenis kelas atas lainnya (dua kali lipat dari rata-rata penghasilan petenis 10 besar dunia).
3 dari 10 halaman

Nomor 3

Nomor 3

Perusahaan: Adidas
Nilai: 7,1 miliar

Event: Piala Dunia
Nilai: 160 juta

Klub: Manchester United
Nilai: 433 juta

Atlet: LeBron James (Bola Basket)
Nilai: 27 juta
  • Adidas merupakan supplier terbesar dalam Olimpiade London lalu. 30 persen dari penerima medali di London lalu disupport oleh perusahaan asal Jerman itu.
  • Piala Dunia Brasil mendatang diperkirakan akan menghasilkan pemasukan sebesar 4 miliar dolar.
  • Nilai saham United sudah naik 25 persen sejak pertama dijual di bursa pada Agustus 2012.
  • Jersey nomor 6 James merupakan yang terlaris di cabang bola basket.
4 dari 10 halaman

Nomor 4

Nomor 4

Perusahaan: Sky Sports
Nilai: 4,1 miliar

Event: NCAA Men's Final Four
Nilai: 137 juta

Klub: Barcelona FC
Nilai: 361 juta

Atlet: Phil Mickelson (Golf)
Nilai: 25 juta
  • Sky Sports kerap disebut sebagai 'pencipta' sepakbola modern karena peran besar mereka dalam menyiarkan sepakbola dalam sekitar dua dekade terakhir.
  • NCAA merupakan semacam ajang multi-event (mempertandingkan berbagai cabang olahraga) yang mempertandingkan tim-tim universitas di Amerika Serikat.
  • Barca mendapat deal sponsorship sebesar 45 juta dolar per tahun dari Qatar Airways.
  • Mickelson merupakan pemenang turnamen British Open tahun ini.
5 dari 10 halaman

Nomor 5

Nomor 5

Perusahaan: Under Armour
Nilai: 3,7 miliar

Event: MLB World Series
Nilai: 135 juta

Klub: Dallas Cowboys
Nilai: 273 juta

Atlet: Mahendra Singh Dhoni (Kriket)
Nilai: 21 juta
  • Under Armour baru saja melakukan penetrasi ke pasar sepakbola. Langkah besar mereka dimulai dengan menjadi partner Tottenham Hotspur.
  • World Series tidak mempertandingkan tim-tim dari seluruh dunia, hanya para juara bisbol di Amerika saja.
  • Pertandingan Cowboys berada di urutan empat dalam hal rating televisi.
  • Dhoni merupakan kapten timnas Kriket India.
6 dari 10 halaman

Nomor 6

Nomor 6

Perusahaan: Reebok
Nilai: 1,1 miliar

Event: Olimpiade Musim Dingin
Nilai: 123 juta

Klub: Boston Red Sox
Nilai: 237 juta

Atlet: Usain Bolt (Sprinter)
Nilai: 20 juta
  • Reebok masih tercatat sebagai anak perusahaan Adidas.
  • Nilai olimpiade musim dingin jauh lebih kecil dari Olimpiade musim panas.
  • Rata-rata pertandingan Red Sox disaksikan 153 ribu penonton.
  • Bolt baru saja meneken perpanjangan kontrak dengan Puma senilai 10 juta dolar per tahun.
7 dari 10 halaman

Nomor 7

Nomor 7

Perusahaan: YES
Nilai: 625 juta

Event: Liga Champions
Nilai: 117 juta

Klub: Los Angeles Dodgers
Nilai: 225 juta

Atlet: Kobe Bryant (Bola Basket)
Nilai: 19 juta
  • YES adalah sebuah stasiun televisi regional di Amerika Serikat yang baru saja dicoba dibeli oleh raja media Rupert Murdoch.
  • Brand Liga Champions nampaknya dianggap tak terlalu mahal meski uang yang dihasilkan sangat besar.
  • Rata-rata pertandingan Dodgers disaksikan 46 ribu penonton di stadion.
  • Bryant baru saja mendapat sponsor baru; produsen jam tangan mewah Hublot.
8 dari 10 halaman

Nomor 8

Nomor 8

Perusahaan: NESN
Nilai: 510 juta

Event: Daytona 500
Nilai: 98 juta

Klub: New England Patriots
Nilai: 223 juta

Atlet: Cristiano Ronaldo (Sepakbola)
Nilai: 13 juta
  • NESN merupakan stasiun televisi yang khusus menyiarkan pertandingan bisbol Boston Red Sox.
  • Seperti kebanyakan olahraga di AMerika, Daytona 500 menghasilkan banyak uang lewat hak siar televisi.
  • Tiket Patriots selalu sold out dalam 19 musim terakhir.
  • Ronaldo mendapat tambahan sponsor dari Herbalife pada Juni lalu.
9 dari 10 halaman

Nomor 9

Nomor 9

Perusahaan: MLBAM
Nilai: 480 juta

Event: Kentucky Derby
Nilai: 97 juta

Klub: Bayern Munich
Nilai: 203 juta

Atlet: Lionel Messi (Sepakbola)
Nilai: 13 juta
  • Nilai total MLBAM adalah 6 miliar dolar, tapi nilai brand-nya adalah 480 juta dollar.
  • Kentucky Derby merupakan balapan kuda bersejarah yang digelar pada hari Sabtu pertama bulan Mei.
  • 9,1 persen saham Bayern dimiliki oleh Adidas.
  • Messi merupakan peraih empat gelar Ballon d'Or dalam empat tahun terakhir.
10 dari 10 halaman

Nomor 10

Nomor 10

Perusahaan: MSG
Nilai: 300 juta

Event: MLB All-Star Week
Nilai: 86 juta

Klub: Arsenal
Nilai: 162 juta

Atlet: Sachin Tendulkar (Kriket)
Nilai: 11 juta
  • MSG menyiarkan secara eksklusif pertandingan New Yor Rangers, sebuah klub hoki es.
  • harga memasang iklan berdurasi 30 detik dalam pertandingan MLB All-Star adalah 6,6 miliar rupiah.
  • Tiket Arsenal merupakan yang termahal di Inggris, baik tiket terusan maupun tiket reguler.
  • Tendulkar sudah mengumumkan pensiun tapi para sponsor belum mau meninggalkannya.