Enam Alasan Bale Bakal Bertahan di Tottenham
Editor Bolanet | 14 Juni 2013 15:27
Bola.net - Masa depan Gareth Bale akan menjadi salah satu kejutan yang paling dinanti dalam bursa transfer musim panas ini, di mana sejumlah tawaran besar siap membujuknya hengkang dari .
Real Madrid dan Paris Saint-Germain adalah dua klub yang berada pada posisi terdepan dalam perburuan pemain 23 tahun itu. Diberitakan jika dana mencapai 100 juta poundsterling telah disiapkan oleh masing-masing raksasa dari La Liga dan Ligue 1 tersebut.
Belum adanya kesepakatan dengan pihak lain membuat para pendukung Spurs berdebar-debar, untuk menanti keputusan yang akan dibuat Bale. Namun hal itu tidak mutlak, mengingat Bale masih berpotensi untuk bertahan bersama The Lily White.
Lalu apa saja faktor yang sanggup menahan kepergian Bale, yang sudah rindu dengan ajang Liga Champions? Berikut enam alasan yang bakal membuatnya bertahan bersama Tottenham. [initial]
Tottenham Enggan Menjual Bale
Ini adalah alasan dasar dan utama, mengapa Bale tetap berada di White Hart Lane musim depan. Spurs sangat bertekad untuk mempertahankan pemain andalan mereka, untuk memenangi gelar di musim mendatang.
Pemilik klub, Daniel Levy rupanya paham betul bagaimana menggunakan Bale sebagai produk. Ia tak segan menolak tawaran lebih dari 90 juta pound, karena menyadari keberadaan Bale akan turut mengembangkan klub dan juga Premier League. Dengan semakin bersinarnya nama Bale, maka klub dan segala asosiasi di sekitarnya akan turut merasakan efek tersebut.
Bale Bisa Jadi Magnet Para Bintang
Spurs memang tidak diberkati dengan kekuatan finansial besar dan stabilitas di Liga Champions, seperti halnya tim papan atas Premier League lainnya. Dan keberadaan Bale agaknya bisa mengubah hal itu menjadi lebih baik.
Kebintangan dan kualitas Bale secara tidak langsung akan menarik minat dari para pemain besar, yang tertarik untuk bermain bersamanya dalam satu tim. Hal tersebut bisa terakumulasi kepada pemain lain di kemudian hari. Jika rotasi kian membesar, maka skuad Spurs bisa jadi akan dipenuhi bintang kelas dunia.
Jarak Berbicara
Bale memiliki sebuah keluarga kecil dan mulai nyaman di White Hart Lane, di mana sang kakek bisa menyaksikan pertandingannya secara reguler. Kepergian ke luar negeri akan membatasi jaraknya dengan keluarga, dan hal tersebut takkan berjalan baik di usianya yang masih muda.
Hubungan Baik Dengan AVB
Bersama Harry Redknapp di kesempatan sebelumnya, Bale mulai tumbuh sebagai kelas dunia. Namun di bawah besutan Andre Villas-Boas, ia seakan menemukan rekan baru di dalam tim, mengingat usia sang manajer yang tidak terlampau jauh.
Keakraban keduanya diprediksi bakal bertahan lama, karena AVB juga diprediksi bakal awet di White Hart Lane. Diselamatkan dari kesan buruk setelah sempat gagal di Chelsea, AVB kemungkinan besar akan menunjukkan loyalitasnya pada The Lily White.
Nilainya Kian Meninggi
Dengan kondisi saat ini, di mana Bale mulai diperhitungkan sebagai salah satu talenta terbaik dunia, maka kemampuannya akan selalu diperhitungkan, sekalipun tengah dalam performa terburuknya.
Hal itu tentu hanya akan menambah besaran nilai Bale. Selain masih muda dan ingin belajar, ia juga tidak akan kehabisan waktu untuk memulihkan kemampuan, andai mengalami penurunan penampilan.
Pengembangan Kualitas Permainan
Bale menikmati awal musim lalu dengan torehan 11 gol, termasuk solo-run ke gawang Manchester United di Old Trafford. Namun sinarnya kian terang usai membukukan 15 gol sejak Februari hingga musim berakhir, di mana sebagian besar golnya merupakan penentu kemenangan.
Akan tetapi hal itu tidak lantas membuat Bale terlena, dengan mengaku masih butuh pembenahan. Ia pun mengaku jika Premier League adalah tempat yang sesuai, di mana ia bermain bersama para pemain berkualitas dan tidak terbebani bandrol besar yang menjadi rekor transfer.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Spurs Siap Bajak Barry Dari Man City
Liga Inggris 13 Juni 2013, 14:30 -
£85 Juta Dari PSG Untuk Masuk Perburuan Bale
Liga Inggris 13 Juni 2013, 12:03 -
Giroud: Arsenal Bakal Juara Musim Depan
Liga Inggris 13 Juni 2013, 06:06 -
Diburu Chelsea dan Spurs, Bernard Enggan Hengkang
Liga Inggris 12 Juni 2013, 09:10 -
Spurs Ramaikan Perburuan Radja Nainggolan
Liga Inggris 12 Juni 2013, 08:55
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39