Carlos Tevez dan Rekrutan Juventus di Musim 2013/14, Bagaimana Nasibnya?
Aga Deta | 19 Oktober 2021 17:23
Bola.net - Juventus menjalani musim 2013/14 di bawah asuhan Antonio Conte. Ini merupakan musim terakhir Conte bekerja di Turin.
Pada musim ini, Juventus berhasil meraih kesuksesan besar. Gianluigi Buffon dan kolega mampu mempertahankan gelar Serie A.
Bukan hanya itu saja, Juventus juga keluar sebagai juara Supercoppa Italiana. Mereka mengangkat trofi tersebut setelah menang 4-0 atas Lazio.
Pada musim 2013/2014, Conte mendatangkan sejumlah pemain baru ke Juventus. Siapa saja mereka dan bagaimana nasibnya bersama Si Nyonya Tua? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Carlos Tevez
Carlos Tevez didatangkan Juventus dari Manchester City. Si Nyonya Tua mengeluarkan 9 juta euro untuk memboyong penyerang Argentina tersebut ke Serie A.
Juventus tidak sia-sia merekrut Tevez. Mantan pemain Manchester United tersebut menjadi mesin gol Juventus selama dua musim.
Tevez mencetak 50 gol dari 96 pertandingan bersama Juventus. Dia memenangkan dua gelar Serie A sebelum kembali ke Argentina bersama Boca Juniors.
Fernando Llorente
Tampil mengesankan bersama Athletic Bilbao, Fernando Llorente diboyong ke Juventus. Si Nyonya Tua mendapatkan pemain asal Spanyol tersebut dengan status bebas transfer.
Mantan pemain Napoli tersebut membuat 92 penampilan untuk Si Nyonya Tua dan mencetak 27 gol. Selain itu, Llorente juga mengukir sepuluh assist.
Llorente memenangkan dua gelar Serie A bersama Juventus. Dia bermain untuk Juventus sampai tahun 2015 dan kemudian melanjutkan kariernya bersama Sevilla.
Angelo Ogbonna
Untuk memperkuat barisan belakangnya, Juventus mendatangkan Angelo Ogbonna. Pemain bertahan asal Italia tersebut direkrut dari Torino seharga 15 juta euro.
Ogbonna menjadi bagian dari Bianconeri selama dua musim. Dia berhasil memenangkan dua scudetto, satu Supercoppa Italia dan Coppa Italia di Turin.
Selama membela Juventus, Ogbonna mencatatkan 55 penampilan di semua kompetisi. Dia kemudian pindah ke West Ham pada 2015 dan saat ini masih berada di sana.
Dani Osvaldo
Juventus mendatangkan penyerang baru pada bursa transfer Januari. Si Nyonya Tua meminjam Dani Osvaldo dari klub Premier League Southampton.
Karier Osvaldo di Turin bisa dibilang cukup singkat. Mantan pemain AS Roma tersebut membela Juventus selama enam bulan.
Osvaldo membuat 18 penampilan di semua ajang dengan menyarangkan tiga gol dan satu assist. Dia juga memenangkan satu Scudetto sebelum dipinjamkan ke Inter Milan pada musim berikutnya.
Sumber: Berbagai Sumber
Baca Juga:
- 5 Pemain Real Madrid yang Bisa Dibawa Zinedine Zidane ke MU
- 5 Pemain Portugal yang Memperkuat AC Milan, Termasuk Rafael Leao
- 6 Pemain yang Pernah Membela Atletico Madrid dan Liverpool, Termasuk Luis Suarez
- 5 Pemain yang Berhasil Juara Liga Champions Setelah Tinggalkan Arsenal, Dari Henry Sampai Giroud
- 5 Pemain Bintang yang Hampir Gabung Barcelona, Termasuk Ronaldo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Tetapkan Dusan Vlahovic Jadi Prioritas Transfer di 2022
Liga Italia 18 Oktober 2021, 22:06 -
Ternyata, Juventus Tidak Berminat Pulangkan Paul Pogba di Tahun 2022
Liga Italia 18 Oktober 2021, 21:02 -
Soal Alvaro Morata, Juventus Minta 'Keringanan' dari Atletico Madrid
Liga Italia 18 Oktober 2021, 18:59 -
Lautaro Martinez dan Para Pemain yang Masuk Starting XI Termahal Serie A 2021/2022
Liga Italia 18 Oktober 2021, 16:22 -
Tonton Lagi 'Gol Aneh' Moise Kean yang Bawa Juventus Tertawa Saat Lawan AS Roma
Open Play 18 Oktober 2021, 15:22
LATEST UPDATE
-
Mees Hilgers dan Sandy Walsh Cedera, Rizky Ridho Main Inti Lawan Bahrain?
Tim Nasional 22 Maret 2025, 10:15 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 22 Maret 2025, 10:05 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03 -
Otomotif 22 Maret 2025, 10:03
-
Update Cedera Sandy Walsh: Tak Ada Patah Tulang dan Dislokasi
Tim Nasional 22 Maret 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39