Alvaro Morata dan Rekrutan Chelsea di Musim 2017/18, Bagaimana Nasibnya?
Aga Deta | 27 September 2021 18:37
Bola.net - Chelsea menjalani musim 2017/18 di bawah asuhan Antonio Conte. Ini merupakan musim kedua manajer asal Italia tersebut bekerja di Stamford Bridge.
Chelsea bawah komando Conte tidak mampu mampu mempertahankan gelar Premier League pada musim ini. The Blues kala itu hanya mampu mengamankan posisi kelima.
Meski begitu, Chelsea masih bisa menutup musim dengan trofi. Mereka berhasil menjuarai FA Cup setelah mengalahkan Manchester United di final.
Pada musim 2017/18, Conte merekrut sembilan pemain baru ke Chelsea. Siapa saja mereka dan bagaimana nasibnya bersama The Blues? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Willy Caballero
Chelsea mendapatkan Willy Caballero secara gratis. Kiper Argentina ini datang ke Stamford Bridge setelah kontraknya bersama Manchester City tidak diperpanjang.
Caballero hanya bertindak sebagai kiper pelapis selama berada di Chelsea. Dia hanya mencatatkan 38 penampilan di berbagai ajang bersama The Blues.
Selama empat musim, Caballero ikut memenangan Liga Europa dan Liga Champions. Mantan pemain Malaga tersebut berpisah dengan The Blues pada musim panas ini setelah kontraknya habis.
Antonio Rudiger
Antonio Rudiger didatangkan Chelsea dari klub Serie A AS Roma. Transfer pemain belakang asal Jerman ke Stamford Bridge itu memakan biaya sebesar 35 juta euro.
Chelsea tidak sia-sia mengeluarkan banyak uang untuk mendatangkan Rudiger. Sang pemain menjadi pemain penting di lini pertahanan The Blues, terutama pada era Thomas Tuchel.
Rudiger sudah mencatatkan 157 penampilan di semua kompetisi untuk Chelsea. Dia juga berhasil memenangkan Liga Europa dan Liga Champions bersama The Blues.
Tiemoue Bakayoko
Tiemoue Bakayoko didatangkan Chelsea dengan biaya cukup besar. The Blues mendatangkan Bakayoko dari AS Monaco dengan biaya yang mencapai 40 juta euro.
Namun, karier Bakayoko di Stamford Bridge bisa dibilang gagal total. Gelandang asal Prancis tersebut tidak berhasil mengamankan tempat di tim utama Chelsea.
Bakayoko bahkan terus dipinjamkan sejak tahun 2018, mulai dari AC Milan, AS Monaco, hingga Napoli. Bakayoko sampai sejauh ini bermain sebanyak 43 kali bersama The Blues.
Alvaro Morata
Alvaro Morata menjadi pembelian termahal Chelsea pada musim panas 2017. Sang pemain ditebus dari Real Madrid dengan biaya yang mencapai 66 juta euro.
Sayangnya, Morata justru tampil melempem setelah bergabung dengan Chelsea. Morata tercatat hanya menciptakan 24 gol dari 72 pertandingan di berbagai ajang bersama The Blues.
Pada musim panas 2019, Morata dipinjamkan ke Atletico Madrid sebelum akhirnya dipermanenkan oleh klub asal Spanyol itu. Selama dua musim di Stamford Bridge, Morata hanya memenangkan satu FA Cup.
Davide Zappacosta
Chelsea membeli Davide Zappacosta dari Torino dengan mahar 25 juta euro. Namun, kariernya di Stamford Bridge tidak berjalan dengan baik.
Zappacosta tidak mendapatkan tempat dalam skuad Chelsea. Alhasil, pemain berusia 29 tahun itu menghabiskan dua musim terakhir dengan status pinjaman di AS Roma dan Genoa.
Zappacosta pada akhirnya meninggalkan Chelsea pada bursa transfer musim panas ini. Sang pemain kembali Italia dengan bergabung Atalanta.
Danny Drinkwater
Chelsea merekrut Danny Drinkwater setelah tampil cukup mengesankan bersama Leicester City. Kedatangannya ke Stamford Bridge menelan biaya 37,9 juta euro.
Namun, Drinkwater tidak mampu menunjukkan performa apik di bersama Chelsea pada dua musim pertamanya. Alhasil, Drinkwater pun dipinjamkan ke berbagai klub.
Drinkwater menjalani masa peminjaman di klub Turki Kasimpasa pada musim lalu. Gelandang asal Inggris itu baru mencatatkan 23 penampilan di semua kompetisi bersama Chelsea.
Ross Barkley
Chelsea juga mendatangkan sejumlah pemain baru pada bursa transfer musim dingin 2018. Salah satu pemain yang direkrut The Blues adalah Ross Barkley.
Barkley didatangkan dari Everton dengan biaya sebesar 16,8 juta euro. Namun, Barkley tidak mendapat kesempatan bermain secara reguler di Stamford Bridge.
Barkley sempat dipinjamkan ke Aston Villa pada musim lalu. Dia masuk dalam daftar jual Chelsea pada musim panas ini tapi sang pemain pada akhirnya gagal meninggalkan The Blues.
Emerson Palmieri
Emerson Palmieri tiba di Chelsea dari AS roma seharga 20 juta euro pada Januari 2018. Namun, pemain internasional Italia tersebut tak pernah menjadi pilihan utama di Stamford Bridge.
Meski jarang bermain, Emerson ikut memenangkan Liga Europa dan Liga Champions bersama Chelsea. Emerson sudah mencatatkan 71 penampilan untuk The Blues dengan torehan dua gol dan lima assist.
Emerson berpisah dengan Chelsea pada bursa transfer musim panas tahun ini. Sang pemain memutuskan untuk bermain di Lyon dengan status pinjaman.
Olivier Giroud
Untuk memperkuat lini depan, Chelsea mendatangkan Olivier Giroud pada Januari 2018. Bomber asal Prancis tersebut didatangkan dari Arsenal dari Arsenal dengan mahar 17 juta euro.
Giroud tak selalu menjadi pilihan utama di lini depan Chelsea. Meski begitu, dia ikut membantu The Blues meraih gelar Liga Europa dan Liga Champions.
Setelah tiga setelah musim, Giroud meninggalkan Chelsea pada musim panas tahun ini. Pemain berusia 34 tahun tersebut sekarang bermain di Italia bersama AC Milan.
Sumber: Berbagai Sumber
Baca Juga:
- 6 Pemain Prancis yang Harus Meninggalkan Klubnya pada 2022
- 9 Pemain Barcelona Saat Ini yang Merupakan Jebolan Akademi Klub
- 10 Pemain yang Pernah Membela AC Milan dan Atletico Madrid, Termasuk Fernando Torres
- 6 Pemain Barcelona yang Kontraknya Habis Musim 2021/2022, Dari Pedri Hingga Ansu Fati
- 5 Negara Penyuplai Pemain Asing Terbanyak di Premier League 2021/2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Romelu Lukaku Disoroti, Thomas Tuchel Pasang Badan
Liga Inggris 26 September 2021, 23:03 -
Bye! Musim Depan Chelsea Siap Berpisah Dengan Kante
Liga Inggris 26 September 2021, 22:17 -
Chelsea Telan Kekalahan Perdana, Thomas Tuchel: Mungkin Ini Salah Saya
Liga Inggris 26 September 2021, 22:11 -
Kabar Buruk, Juventus! Dybala dan Morata Dipastikan Absen Kontra Chelsea
Liga Champions 26 September 2021, 21:56 -
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Inggris: Liverpool Kudeta Puncak, Kalau Chelsea & MU?
Liga Inggris 26 September 2021, 06:11
LATEST UPDATE
-
Elang Andes Siap Menerkam: Superioritas Peru atas Bolivia
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:09 -
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 20 Maret 2025, 14:09 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Australia dari HP Kamu!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 14:00 -
Profil Biodata Dean James: Benteng Baru di Sisi Kiri Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:54 -
Brasil Goyah, Kolombia Bisa Menggoreskan Luka
Amerika Latin 20 Maret 2025, 13:49 -
Koeman dan Warisannya di Barcelona: Lahirnya Generasi Emas Baru
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 13:45 -
Profil dan Biodata Joey Pelupessy: Jantung Baru Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 13:28
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40