6 Pemain yang Bisa Dijual MU untuk Danai Transfer Rasmus Hojlund
Aga Deta | 18 Juli 2023 06:17
Bola.net - Manchester United ingin mendatangkan Rasmus Hojlund pada bursa transfer musim panas ini. Namun, keinginan MU untuk memboyong bomber Atalanta itu terkendala dana transfer.
Hojlund tampil bagus bersama Atalanta musim 2022/2023 lalu. Pemain asal Denmark itu mampu mencetak 15 gol dari 41 laga di semua ajang bersama La Dea.
Manchester United kepincut dengan Hojlund. Manajer Erik Ten Hag melihat pemain 20 tahun itu sebagai target ideal untuk mengisi lini depannya.
Hanya saja, Atalanta tidak akan melepas Hojlund dengan harga murah. La Dea hanya akan membuka pintu negosiasi jika mendapat tawaran sekitar 70 juta euro.
Harga itu sulit dipenuhi oleh Manchester United. Pasalnya, anggaran belanja mereka pada musim panas ini cukup ketat yaitu sekitar 100 juta pounds.
Manchester United masih bisa mendapatkan tambahan dana transfer dari penjualan pemain. Ada beberapa pemain yang bisa dijual pada musim panas ini.
Berikut ini enam pemain yang bisa dijual Manchester United.
1. Harry Maguire
Harry Maguire sudah tidak menjadi pilihan utama di jantung pertahanan Manchester United. Dia kerap dicadangkan setelah kedatangan Erik Ten Hag.
Bahkan, Ten Hag belum lama ini mencabut ban kapten dari lengan Maguire. Keputusan tersebut membuat Maguire sangat kecewa.
Maguire berpeluang meninggalkan Old Trafford dalam waktu dekat ini. Bek asal Inggris tersebut kabarnya diminati Newcastle, West Ham hingga Chelsea.
2. Anthony Martial
Anthony Martial bermain untuk Manchester United sejak tahun 2015 lalu. Namun, performa penyerang asal Prancis tersebut dianggap kurang maksimal.
Martial hanya mampu melesakkan sembilan gol dari 29 pertandingan pada musim lalu. Tidak hanya performanya yang kurang oke, sang pemain mulai rentan cedera.
Manajer Erik ten Hag diklaim telah kehilangan kesabaran dengan sang pemain. Sudah saatnya Manchester United mengganti Martial dengan penyerang tajam yang bisa diandalkan.
3. Jadon Sancho
Jadon Sancho dulu didatangkan dengan harga yang sangat mahal dari Borussia Dortmund. Namun hingga saat ini, Sancho belum memberi dampak yang signifikan.
Musim lalu, Sancho yang bermain sebanyak 41 kali hanya mampu menyarangkan tujuh gol dan tiga umpan gol. Tidak heran jika Sancho dianggap tidak berhasil di Old Trafford.
Sancho adalah pemain Manchester United yang berpotensi bisa dijual paling mahal. Banderol untuk pemain berusia 23 tahun itu mencapai 45 juta Poundsterling.
4. Donny van de Beek
Kedatangan Erik Ten Hag diharapkan bisa membantu menghidupkan kembali karier Donny Van de Beek di Manchester United. Namun hal itu belum terjadi.
Performa Van de Beek belum mampu meyakinkan Ten Hag. Selain itu, gelandang asal Belanda itu mendapat cedera parah yang mengakhiri musimnya lebih cepat.
Van de Beek sangat mungkin untuk meninggalkan Mancehster United pada musim panas ini. Namun, Setan Merah akan kesulitan mendapat banyak uang dari penjualannya.
5. Alex Telles
Alex Telles masih berstatus sebagai pemain Manchester United. Namun, bek asal Brasil tersebut sudah tidak punya masa depan di Old Trafford.
Telles menghabiskan musim 2022/2023 dengan status pinjaman di Sevilla. Namun, klub asal Spanyol tersebut tidak mempunyai dana yang cukup untuk mempermanenkan statusnya.
Karena ada Luke Shaw dan Tyrell Malacia, Telles tak mungkin kembali ke Manchester United. Menurut laporan, Flamengo membuka peluang untuk mendatangkan sang pemain.
6. Eric Bailly
Seperti Alex Telles, Eric Bailly menghabiskan musim 2022/2023 dengan status pinjaman. Bailly dipinjamkan ke klub Prancis Marseille.
Marseille memiliki opsi untuk mengontrak Bailly secara permanen. Namun, mereka melewatkan kesempatan itu setelah pemain asal Pantai Gading tersebut dilanda cedera.
Manchester United sudah tidak mengharapkan Bailly ada di skuat pada musim depan. Karena itu, mereka kabarnya tengah aktif mencari peminat untuk sang pemain.
Sumber: Express
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gabung MU, Mason Mount Diklaim Bakal Semakin Jago
Liga Inggris 17 Juli 2023, 22:56 -
Dua Raksasa Italia Coba Bajak Transfer Rasmus Hojlund ke MU
Liga Inggris 17 Juli 2023, 21:52 -
West Ham Digosipkan Ingin Angkut Harry Maguire, David Moyes: No Comment!
Liga Inggris 17 Juli 2023, 21:31 -
Ungguli Liverpool, MU Masih Terdepan untuk Daratkan Sofyan Amrabat
Liga Inggris 17 Juli 2023, 21:12
LATEST UPDATE
-
Tepis Isu Bakal Cabut, Federico Chiesa Dipastikan Bakal Tetap di Liverpool
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:50 -
Kondisi Kian Membaik, Comenback Luke Shaw di MU Sudah di Depan Mata
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:39 -
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain Hari Ini 25 Maret 2025
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:30 -
Gak Jadi Dipulangin? Chelsea Bakal Tetap Permanenkan Jadon Sancho
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:24 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain dari HP Kamu!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 18:01 -
Anak Pelatih Timnas Indonesia Masuk Radar Manchester United
Liga Inggris 25 Maret 2025, 17:51 -
Bersama Miliano Jonathans, Timnas Indonesia Bakal Punya Arjen Robben!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 17:05 -
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10