6 Bintang Muslim di Premier League
Aga Deta | 17 Mei 2018 13:41
Bola.net - Bola.net - Umat Islam di seluruh dunia mulai menjalankan ibadah puasa hingga satu bulan ke depan. Hal itu juga dilakukan oleh pesepakbola yang beragama Islam.
Hampir seluruh kompetisi di Eropa memiliki bintang-bintang yang beragama Islam. Satu di antaranya adalah Premier League.
Hampir semua tim besar di Premier League mempunyai lebih dari satu pemain muslim. Tak jarang pula, mereka adalah pemain andalan di klubnya masing-masing.
Berikut ini adalah enam pemain yang beragama Islam di Premier League.
Mohamed Salah
Mohamed Salah
Mohamed Salah merupakan bintang baru Liverpool. Pemain Mesir ini didatangkan pada musim panas dengan biaya awal 42 juta euro dari klub Serie A AS Roma.The Reds tidak sia-sia mendatangkan Salah dengan biaya besar. Pemain berusia 25 tahun itu langsung melejit pada musim perdananya membela tim asuhan Jurgen Klopp.
Salah mampu mencetak 44 gol dan membuat 16 assist dalam 51 pertandingan di semua ajang kompetisi untuk Liverpool. Bahkan Salah belum lama ini berhasil memecahkan rekor pencetak gol terbanyak dalam semusim di kasta tertinggi sepakbola Inggris.
Sadio Mane
Sadio Mane
Sadio Mane mulai mencuri perhatian di Premier League ketika bermain untuk Southampton. Penampilan impresif Mane di St Mary's membuat Liverpool menebusnya pada tahun 2016.The Reds mengeluarkan biaya sebesar 34 juta pounds untuk mendaratkan Mane ke Anfield. Pemain asal Senegal itu langsung menjadi bagian penting di lini depan tim asuhan Jurgen Klopp.
Mane mampu mencetak 19 gol dari 43 penampilan di semua ajang kompetisi dan membantu Liverpool menembus Liga Champions. Pemain berusia 26 tahun itu pernah mencatatkan hattrick tercepat di Premier League pada tahun 2015 ketika masih bermain di Southampton.
Emre Can
Emre Can
Emre adalah pemain Liverpool lainnya yang beragama Islam. Gelandang timnas Jerman ini lahir di Frankfurt, namun memiliki garis keturunan Turki.Can bergabung dengan Liverpool pada tahun 2014 setelah didatangkan dari Bayer Leverkusen. Ia jadi sosok penting di lini tengah The Reds sejak kedatangannya.
Namun, Can sering diganggu oleh cedera pada musim ini. Akibatnya, pemain berusia 24 tahun itu sering absen membela Liverpool dan tidak masuk skuat Jerman untuk Piala Dunia 2018.
Ilkay Gundogan
Ilkay Gundogan
Nama Gundogan mencuat sewaktu bermain untuk Borussia Dortmund dalam kurun 2011-2016. Pemain Jerman itu kemudian melanjutkan karirnya bersama Manchester City.Gundogan datang ke Premier League pada tahun 2016 setelah ditebus dengan biaya 20 juta pounds. Namun, pemain berusia 27 tahun itu tak kesulitan beradaptasi dengan sepakbola Premier League.
Gundogan membuat 48 penampilan dan mencetak enam gol di semua ajang kompetisi pada musim ini. Selain itu, ia juga berhasil membawa City meraih gelar Premier League dan Piala Liga.
Paul Pogba
Paul Pogba
Pogba memulai karir sepakbolanya di akademi Manchester United. Namun, dia dilepas Setan Merah saat kontraknya berakhir pada tahun 2012.Pogba kemudian melanjutkan karirnya di Italia bersama Juventus. Selama empat tahun di sana, Pogba berkembang menjadi gelandang yang luar biasa.
United menyesal telah melepas Pogba dan memutuskan untuk membawanya pulang pada tahun 2016. Gelandang asal Prancis itu datang ke Old Trafford dengan status pemain termahal dunia.
Mesut Ozil
Mesut Ozil
Ozil menjadi andalan Arsenal sejak tahun 2013. Sebelumnya pemain Jerman tersebut bermain untuk Real Madrid selama tiga musim.Ozil bergabung dengan Arsenal dengan biaya 42,5 juta pounds dan kontrak lima tahun. Biaya tersebut membuatnya menjadi pemain Jerman termahal sepanjang masa.
Ozil disebut kuat akan meninggalkan The Gunners pada musim panas nanti. Namun, ia memutuskan meneken kontrak baru di klub hingga 2021.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hazard dan Bale Diklaim Bisa Bertukar Tempat
Liga Inggris 16 Mei 2018, 22:51 -
Crespo: Morata Bisa Jadi Pemain Masa Depan Chelsea
Liga Inggris 16 Mei 2018, 22:39 -
Giroud Mengaku Sempat Merasa Dicemooh Oleh Fans Chelsea
Liga Italia 16 Mei 2018, 21:27 -
Arsenal Segera Kedatangan Sokratis
Liga Inggris 16 Mei 2018, 20:18 -
Cech Yakin Arsenal Bisa Bersaing Jadi Juara EPL Jika Benahi Hal Ini
Liga Inggris 16 Mei 2018, 19:16
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39