5 Striker yang Bisa Diboyong Barcelona Jika Gagal Rekrut Alvaro Morata
Aga Deta | 12 Januari 2022 16:12
Bola.net - Barcelona ingin memperkuat kekuatan lini depannya. Untuk itu, mereka kabarnya tertarik merekrut Alvaro Morata.
Barcelona terlihat kesulitan mencetak gol setelah ditinggal Lionel Messi. Setelah itu, Blaugrana harus kehilangan Sergio Aguero yang pensiun karena masalah jantung.
Kini Barcelona kekurangan striker tajam di skuat mereka. Untuk mengatasi hal itu, Barcelona ingin memboyong Morata pada bursa transfer Januari 2022.
Masalahnya, Juventus tidak bersedia melepas Morata. Massimiliano Allegri selaku pelatih Bianconeri masih membutuhkan Morata di Allianz Stadium.
Jadi, Barcelona harus beralih ke striker lainnya. Berikut ini lima pemain yang bisa dibidik Blaugrana.
Edinson Cavani
Edinson Cavani saat ini sedang memperkuat Manchester United. Kontraknya di Old Trafford sekarang tersisa enam bulan lagi.
Bomber asal Uruguay tersebut sepertinya tidak akan menambah masa abdinya di Manchester United. Namun, dia masih dibutuhkan manajer Setan Merah Ralf Rangnick.
Cavani kerap berpasangan dengan Cristiano Ronaldo di lini depan dalam formasi 4-2-2-2. Dia sudah mencetak dua gol dari 12 penampilan pada musim ini.
Dani Olmo
Dani Olmo merupakan pemain didikan akademi La Masia Barcelona. Namun, dia berkembang bersama Dinamo Zagreb dan mulai memperkuat RB Leipzig pada musim 2020/2021 lalu.
Gelandang asal Spanyol tersebut mampu menunjukkan performa yang cukup baik selama bermain bersama Leipzig. Dia sukses mencatatkan 12 gol dan 14 assist dari 67 penampilan.
Olmo merupakan pemain serba bisa. Selain gelandang serang, pemain 23 tahun tersebut juga bisa dimainkan sebagai winger maupun striker.
Alexander Isak
Alexander Isak membela Real Sociedad sejak tahun 2019. Sekarang striker 22 tahun ini jadi salah satu pemain terpenting untuk Sociedad musim ini.
Isak bermain cukup apik bersama Los Txuri-Urdin musim ini. Dia berhasil mencetak delapan gol dan dua assist dari 24 penampilan di semua kompetisi.
Isak juga menjadi andalan di timnas Swedia. Mantan pemain Borussia Dortmund tersebut tercatat sudah memilki 31 caps di level internasional.
Lautaro Martinez
Lautaro Martinez sudah cukup lama dikaitkan dengan Barcelona. Akan tetapi, bomber asal Argentina tersebut masih tetap setia memperkuat Inter Milan.
Lautaro berkembang menjadi salah satu striker mematikan di Serie A setelah bergabung dengan Inter pada 2018. Dia sudah mencetak banyak gol untuk Nerazzurri.
Sampai sejauh ini, Lautaro sudah mencetak 60 gol dari 155 penampilan untuk Inter. Sang pemain juga menyumbang 22 assist dari penampilannya tersebut.
Julian Alvarez
Julian Alvarez saat ini tengah menjadi buah bibir di Argentina. Pemain berusia 21 tahun itu sudah menunjukkan performa yang mengesankan bersama River Plate.
Alvarez berhasil mencetak 18 gol dan tujuh assist dari 21 penampilan musim ini. Hal itu membuat Alvarez menjadi topskor di liga domestik.
Kontraknya Alvarez bersama River Plate bakal berakhir pada Desember 2022. Kini sejumlah klub Eropa tertarik memanfaatkan peluang tersebut.
Sumber: Sportskeeda
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Masih Tertarik untuk Mendatangkan Ndombele dari Tottenham
Liga Spanyol 11 Januari 2022, 21:03 -
Ihwal Pengganti Coutinho, Barcelona Rekrut Eks Playmaker Chelsea?
Liga Spanyol 11 Januari 2022, 19:00 -
Hadapi Barcelona, Real Madrid Bawa 23 Pemain ke Arab Saudi
Liga Spanyol 11 Januari 2022, 16:34 -
Jadwal Babak Semifinal Piala Super Spanyol Pekan Ini, 13-14 Januari 2022
Liga Spanyol 11 Januari 2022, 13:43 -
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 13 Januari 2022
Liga Spanyol 11 Januari 2022, 10:27
LATEST UPDATE
-
Chelsea Lepas Mykhaylo Mudryk di Musim Depan?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:22 -
Mohamed Salah Pergi, Liverpool Angkut Pemain Bournemouth Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:04 -
Diincar MU, Pelatih Timnas Swedia Dukung Viktor Gyokeres Pindah ke Inggris
Tim Nasional 25 Maret 2025, 20:53 -
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10