3 Pemain yang Bisa Tinggalkan Barcelona di Musim Panas
Aga Deta | 4 Maret 2020 15:22
Bola.net - Barcelona merupakan satu di antara klub terbesar di dunia. Klub asal Spanyol itu sudah banyak menorehkan prestasi, mulai dari ajang domestik, Eropa hingga dunia.
Namun, Blaugrana tidak dalam kondisi terbaiknya dalam beberapa tahun terakhir. Penampilan Lionel Messi dan kolega masih suka terlihat naik turun.
Barcelona baru saja menelan kekalahan dari Real Madrid di ajang El Clasico. Hal itu mungkin akan membuat mereka kehilangan gelar La Liga untuk pertama kalinya sejak 2017.
Apabila hal itu terjadi, Barcelona harus melakukan perombakan besar. Mereka perlu mendatangkan pemain baru yang berkualitas di bursa transfer musim panas mendatang.
Sebelum mendatangkan pemain baru, Barcelona sepertinya perlu melepas beberapa pemain. Ini mungkin adalah waktu yang tepat bagi pemain yang sudah tidak masuk dalam rencana pelatih untuk menemukan klub baru.
Berikut ini tiga pemain yang bisa meninggalkan Barcelona pada musim panas mendatang seperti dilansir Sportskeeda.
Ivan Rakitic
Dengan empat assist dan tanpa gol dalam 30 penampilan musim ini, jelas bahwa Ivan Rakitic sudah melewati masa jayanya. Ini mungkin akan memaksa Barcelona menjual pemain asal Kroasia tersebut di musim panas.
Pemain berusia 31 tahun itu sebelumnya sudah dikaitkan dengan Inter Milan dan Atletico Madrid. Klub peminat mungkin akan mendapatkan servisnya dengan harga murah karena Barcelona ingin mengumpulkan dana secepat mungkin sebagai persiapan untuk memasuki bursa transfer musim panas mendatang.
Mantan pemain Sevilla itu bahkan bisa menjadi bagian dari barter pemain dengan Neymar atau bahkan Lauturo Martinez, yang merupakan target jangka panjang tim Catalan. Dengan Messi yang tampaknya sangat ingin melihat Neymar kembali, Blaugrana kemungkinan akan melakukan apa saja untuk memulangkan pemain Brasil itu, termasuk melakukan pertukaran pemain.
Kepergian Rakitic sepertinya akan sangat mungkin terjadi. Barcelona sudah siap untuk menguangkan gelandang yang sudah dimakan usia itu pada musim panas nanti.
Philippe Coutinho
Sejak pindah ke Barcelona pada tahun 2018, perjalanan Philippe Coutinho di tim Catalan tidak lebih dari mimpi buruk. Ia gagal membuktikan dirinya di tim, yang mengakibatkan waktu bermainnya terbatas dan dipinjamkan ke Bayern Munchen.
Pemain Brasil itu mampu menunjukkan kemampuannya bersama Bayern. Tim Bavaria baru-baru ini mencetak 3 gol melawan Chelsea dan 6 melawan Hoffenheim, sehingga menyoroti kekuatan lini serang mereka dan Coutinho tampaknya akan bergabung secara permanen di musim panas.
Namun, mantan gelandang Liverpool itu tidak akan berganti status dengan harga murah karena Barcelona ingin mengumpulkan dana untuk merekrut Neymar di musim panas. Bahkan, Coutinho bisa membuat Bayern Munchen memakan biaya lebih dari 100 juta pounds di musim panas.
Ini bisa membuat Bayern enggan menebus Coutinho di musim panas. Karena itu, pemain Brasil itu mungkin akan mempertimbangkan untuk kembali ke Premier League, di mana ia pernah menjadi pahlawan di Liverpool.
Arturo Vidal
Seperti Rakitic, Arturo Vidal semakin mendekati akhir kariernya yang sukses. Ini kemungkinan akan membuat mantan pemain Bayern Munich itu meninggalkan dBarcelona pada musim panas.
Pemain berusia 32 tahun itu diyakini tidak senang dengan jumlah waktu pertandingan yang diterimanya sejauh ini. Berpisah akan menjadi opsi terbaik untuk kedua belah pihak musim panas ini. Pemain internasional Chile itu sudah dikaitkan dengan kepindahan menuju Inter Milan di mana Antonio Conte sedang membangun tim yang ingin merebut gelar Serie A.
Namun, setelah menjalani periode yang sukses di Juventus pada tahun-tahun sebelumnya, Vidal mungkin lebih menyukai tim non-Italia dan berpotensi untuk mempertimbangkan Inggris dan Premier League.
Sumber: Sportskeeda
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Akan Bangun Tim Baru Demi Messi
Liga Spanyol 3 Maret 2020, 22:49 -
Barcelona Disarankan Mainkan Frenkie De Jong Sebagai Bek Tengah
Liga Spanyol 3 Maret 2020, 21:48 -
De Jong Harusnya ke Juventus dan Bukan Barcelona, Apa Alasannya?
Liga Spanyol 3 Maret 2020, 21:23 -
Barcelona Berniat Bajak Wonderkid Valencia Ini
Liga Spanyol 3 Maret 2020, 21:20
LATEST UPDATE
-
Misi Harry Kane Mengejar Rekor Shearer: Liverpool Jadi Pilihan Utama?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 10:15 -
Kapan Live Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 10:13 -
Dragan Talajic: Mantan Kiper yang Kini Tangani Timnas Bahrain
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:57 -
Panduan Lengkap Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:55 -
Cara Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain di Vision+ Mulai Pukul 20.00 WIB
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:30 -
One Piece x Borussia Dortmund: Luffy dan Kawan-Kawan Ramaikan Bundesliga
Bundesliga 25 Maret 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23