3 Kerugian Jude Bellingham Bila Gabung Manchester United
Aga Deta | 12 Maret 2020 15:33
Bola.net - Jude Bellingham adalah salah satu remaja yang sedang diminati banyak klub Eropa saat ini. Bellingham mampu menarik perhatian banyak klub berkat penampilan apiknya bersama Birmingham City.
Pemain berusia 16 tahun ini mendapat kepercayaan besar dari pelatih Birmingham Pep Clotet pada musim ini. Ia sudah memainkan 35 pertandingan di semua kompetisi dengan mencetak empat gol dan tiga assist.
Bellingham sejauh ini sudah dikaitkan dengan banyak klub besar. Manchester United merupakan klub yang paling banyak dikaitkan dengan sang pemain belakangan ini.
Setan Merah harus bersaing dengan Borussia Dortmund, Liverpool, Real Madrid, Barcelona dan Bayern Munchen untuk mendapatkan jasanya. Namun, United tampaknya berada di urutan terdepan.
Menurut laporan, Bellingham belum lama ini berkunjung ke tempat latihan Setan Merah ditemani oleh kedua orang tuanya. Dengan Bellingham mengunjungi Carrington membuat United selangkah lebih maju mendapatkan jasanya dibandingkan klub lain.
Namun, ada sejumlah kerugian yang bakal dialami oleh Bellingham bila benar-benar bergabung dengan MU. Berikut tiga kerugian Bellingham seperti dilansir Footballleagueworld.
Minimnya Waktu Bermain
Kerugian besar yang bakal didapat Bellingham jika bergabung dengan Manchester United pada musim panas mendatang adalah jumlah waktu bermain yang ia dapatkan dari Ole Gunnar Solskjaer.
Di Birmingham, Bellingham hampir pasti akan menjadi starter reguler di bawah Clotet setiap minggu. Sedangkan di Old Trafford, ia akan menghadapi ujian yang jauh lebih berat dalam hal persaingan untuk mendapatkan tempat di starting XI.
Pemain-pemain seperti Juan Mata dan Bruno Fernandes saat ini mengisi posisi nomor sepuluh yang biasanya dimainkan Bellingham. Dengan demikian, Bellingham mungkin akan dimainkan di posisi gelandang yang lebih dalam atau posisi sayap kiri jika dia pindah ke Old Trafford.
Peran Bellingham di skuad akan menjadi kunci dari kepindahannya ke Manchester United. Sang pemain pasti akan menuntut peran yang bagus di klub barunya.
Tuntutan Fisik di Premier League
Pada usia 16 tahun, fisik Bellingham masih dalam perkembangan. Hal itu bisa berdampak di level Premier League jika sang pemain pindah ke sana pada musim panas.
Sulit membayangkan klub sekaliber United mempunyai kesabaran untuk melihat Bellingham berkembang dengan sendirinya. Raksasa Premier League itu pasti punya harapan yang sangat tinggi dari para pemainnya.
Solskjaer bertanggung jawab untuk memasukkan Bellingham secara perlahan-lahan ke dalam skuad multi-talenta-nya. Beberapa bulan awal masa tinggalnya di Old Trafford pasti akan sangat penting bagi perkembangannya sebagai pemain.
Singkatnya, jika Bellingham ingin pindah ke klub Premier League, ia tentu akan membutuhkan setidaknya beberapa bulan untuk beradaptasi dengan perubahan kecepatan dan kualitas untuk membawa permainannya ke level berikutnya.
Sejarah Tidak Mendukung
Meski pemain seperti Daniel James bisa berkembang pesat di Old Trafford sejak meninggalkan Championship, harus dicatat juga bahwa Wilfried Zaha dan Nick Powell adalah contoh nyata pemain muda yang gagal menghadapi tekanan bermain untuk klub Premier League.
Pindah ke Old Trafford akan membuat status Bellingham berubah drastis. Ia akan menghadapi persaingan yang sangat tinggi untuk mendapatkan tempat di starting XI.
Bellingham harus berhati-hati dalam mengambil keputusan seputar masa depannya. Terlalu cepat pindah ke Old Trafford dikhawatirkan bisa merusak perkembangan kariernya.
Sebelum musim panas datang, Bellingham punya banyak waktu untuk mempertimbangkan klub terbaik bagi perkembangan kariernya.
Sumber: Footballleagueworld
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Abaikan MU, Kai Havertz Pilih Gabung Klub Ini
Bundesliga 11 Maret 2020, 21:20 -
Chelsea Saingi MU untuk Transfer Jude Bellingham
Liga Inggris 11 Maret 2020, 20:40 -
Legenda Arsenal Dukung MU Kalahkan Chelsea untuk Finish di Empat Besar
Liga Inggris 11 Maret 2020, 20:00 -
Badai Cedera Mereda, Harry Maguire Sambut Persaingan di Lini Pertahanan MU
Liga Inggris 11 Maret 2020, 19:40
LATEST UPDATE
-
Kontrak Igor Tudor di Juventus Masih Penuh Misteri
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:15 -
Sejarah Pelatih Juventus yang Dipecat di Tengah Musim Sebelum Thiago Motta
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:04 -
Man of the Match Timnas Jerman vs Timnas Italia: Moise Kean
Piala Eropa 24 Maret 2025, 04:53 -
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39