3 Gelandang yang Harus Dibeli Manchester United
Aga Deta | 15 Januari 2019 13:23
Bola.net - Bola.net - Manchester United mengalami kebangkitan di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Meskipun begitu, Setan Merah masih punya kekurangan terutama di lini tengah.
Setan Merah tidak memiliki gelandang energik yang bisa bermain bersama Nemanja Matic dan Paul Pogba. Mereka membutuhkan sedikit energi di lini tengah yang belum bisa diberikan oleh pemain baru musim panas ini.
Solskjaer sejauh ini menyukai formasi 4-3-3, dengan Ander Herrera sebagai gelandang kanan, Matic sebagai gelandang bertahan dan Pogba sebagai gelandang kiri.
Kontrak Herrera akan habis pada musim panas ini dan Setah Merah membutuhkan pengganti jika dia memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya. Setan Merah membutuhkan gelandang baru yang bisa meningkatkan kekuatan lini tengah mereka.
Berikut ini tiga gelandang yang harus dibeli Manchester United seperti dilansir Sportskeeda.
Tanguy Ndombele
Ndombele saat ini bermain untuk Lyon di Ligue 1. Hanya ada beberapa gelandang box-to-box yang lebih menjanjikan di dunia daripada dia. Dia memiliki kemampuan menggiring bola yang mirip dengan Moussa Dembele dari Tottenham dan dia brilian dengan bola di kakinya dan di udara.
Ndombele memiliki potensi untuk naik dari Ligue 1 ke Premier League. Dia menjadi konduktor lini tengah untuk Lyon untuk sebagian besar musim ini dan mendapat apresiasi atas penampilannya yang brilian melawan Manchester City di Liga Champions. Ndombele sudah dikaitkan dengan banyak klub dan mungkin tidak datang dengan harga murah.
Dalam hal statistik musim ini di Liga Champions, ia mencatatkan 3 dribel per laga, 3,5 tekel per laga, dan mencetak 2 gol. Dengan 4 assist di Ligue 1, ia rata-rata membuat 83 sentuhan per game dan mempunyai akurasi umpan 89%.
Allan
Allan saat ini bermain untuk Napoli di Serie A. Dia bisa dibilang sebagai gelandang tidak terlalu mendapat sorotan di Eropa dan terlihat bagus di bawah Carlo Ancelotti musim ini.
Etos kerja yang ditunjukkan Allan membuatnya berbeda dari gelandang lain dan berkontribusi besar di lini tengah. Energi dan keuletan yang ia tunjukkan secara konsisten sangat dibutuhkan United di Old Trafford.
Dalam hal statistik musim ini di Serie A, Allan rata-rata mengemas 1,3 operan kunci per laga dan melakukan 4 tekel per laga. Dia mencatatkan akurasi umpan 90%, rata-rata 93 sentuhan per laga, juga memenangkan 53% duelnya, dan telah membuat 19 intersep.
Abdoulaye Doucoure
Doucoure saat ini bermain untuk Watford di Premier League. Pemain berusia 26 tahun itu adalah penggerak di lini tengah dan menjadi poros serangan Watford musim ini.
Dia sangat cocok dengan Manchester United karena Setan Merah membutuhkan gelandang yang agresif dan bisa memecah permainan lawan secara konsisten dengan intersepnya. Gelandang Prancis itu juga bisa mencetak gol dan sempurna untuk berduet dengan Nemanja Matic dan Paul Pogba di lini tengah.
Dalam hal statistik di Premier League musim ini, Doucoure memiliki akurasi umpan 82%. Dia sudah mencetak tiga gol dan membuat lima assist. Dalam bertahan, dia memenangkan 51% tekelnya, memenangkan 55% duel udara, membuat 16 intersep dan 30 clearance.
Video Pilihan
Berita video Time Out yang membahas beberapa poin yang harus dipertahankan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Liverpool Ini Dukung Solskjaer Jadi Manajer Permanen MU
Liga Inggris 14 Januari 2019, 23:54 -
Solskjaer Berpeluang Besar Jadi Manajer Permanen United
Liga Inggris 14 Januari 2019, 23:26 -
Giuseppe Rossi Diisukan ke MU, Solskjaer: Saya Pikir Tidak
Liga Inggris 14 Januari 2019, 23:00 -
Lingard Tak Mau MU Sampai Kehilangan De Gea
Liga Inggris 14 Januari 2019, 22:56 -
Lingard Ingin MU Pertahankan Momentum
Liga Inggris 14 Januari 2019, 22:27
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39