3 Alasan MU Bisa Hentikan Laju Tak Terkalahkan Liverpool
Aga Deta | 17 Januari 2020 11:00
Bola.net - Liverpool akan menjamu Manchester United pada pekan ke-23 Premier League di Anfield, Minggu (19/1/2020). Tuan rumah cukup diunggulkan dalam pertandingan ini.
Liverpool sedang berada dalam performa terbaiknya. Pada musim ini masih belum ada tim yang berhasil mengalahkan The Reds di pentas Premier League.
Pasukan Jurgen Klopp sangat kokoh di puncak klasemen Premier League. Liverpool sudah 20 kali menang dan cuma sekali seri.
Mohamed Salah dan kolega pasti ingin mempertahankan dominasi mereka di pentas Premier League. Namun, Setan Merah tentu saja tidak akan tinggal diam.
Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer tentu memiliki motivasi untuk menodai torehan Liverpool. Apalagi, Setan Merah sedang percaya diri usai meraih dua kemenangan beruntun.
Berikut ini tiga alasan Manchester United bisa memberikan kekalahan perdana bagi Liverpool dilansir dari Sportskeeda.
United Ahlinya Hentikan Laju Tak Terkalahkan
Terlepas dari performa dan posisi liga, Manchester United vs Liverpool akan selalu menjadi pertandingan yang ditunggu-tunggu kedua fans. Tidak terkecuali pada musim ini.
Ole Gunnar Solskjaer menjadi satu-satunya manajer yang berhasil menghentikan laju kemenangan beruntun Liverpool pada musim ini. Saat ini itu mereka menahan imbang The Reds dengan skor 1-1 di Old Trafford.
Berdasarkan sejarah, Setan Merah sangat ahli dalam mengakhiri laju tidak terkalahkan di era Premier League. Mereka menghentikan dua rentetan tidak terkalahkan terpanjang dalam sejarah Premier League, mengakhiri rekor 49 pertandingan Arsenal era Invincibles dan Chelsea asuhan Jose Mourinho pada 2005 di angka 40 pertandingan.
Catatan tidak terkalahan dalam 38 pertandingan yang ditorehkan Liverpool adalah yang terpanjang ketiga di Premier League. Jika berdasarkan sejarah, United adalah tim yang ditakdirkan untuk menghentikan rekor tidak terkalahkan Liverool pada hari Minggu.
Rekor Klopp Lawan United Tidak Terlalu Bagus
Sejak diangkat sebagai manajer Liverpool pada Oktober 2015, Jurgen Klopp sudah menghadapi Manchester United sebanyak delapan kali di liga. Namun, dia hanya berhasil meraih satu kemenangan dan lima hasil imbang.
Kemenangan satu-satunya itu terjadi pada Desember 2018 dengan skor 3-1 dan mengakhiri kiprah Jose Mourinho di United. Namun, Klopp tidak bisa meraih hasil yang sama pada pertemuan pertama melawan United di Premier League musim ini.
Liverpool dan Setan Merah meraih hasil 1-1 di Old Trafford. Klopp sepertinya belum menemukan cara yang ampuh untuk menaklukkan United dan dia bisa merasakan kekalahan pertamanya pada musim ini saat berjumpa United.
Performa Rashford
Rashford mengalami cedera dalam laga replay putaran ketiga Piala FA kontra Wolverhampton. Kendati demikian, Ole Gunnar Solskjaer merasa cukup yakin kalau sang pemain bisa segera sembuh dari cedera yang dialaminya.
Rashford tentunya akan menjadi ancaman nyata untuk Liverpool. Pemain berusia 22 tahun itu sudah mencetak 19 gol pada musim ini dan menjadi pencetak gol terbanyak Setan Merah.
Pemain asal Inggris itu berhasil menjebol gawang Liverpool pada pertemuan pertama musim ini di Old Trafford. Bukan tidak mungkin sang pemain kembali melakukannya di Anfield.
Sumber: Sportskeeda
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek Manchester City Ini Jadi Rekrutan Kedua Jose Mourinho?
Liga Inggris 16 Januari 2020, 22:00 -
Eks Bek Manchester United: Harga Maguire Cukup Murah
Liga Inggris 16 Januari 2020, 21:19 -
Diincar MU dan Chelsea, Begini Respon Timo Werner
Bundesliga 16 Januari 2020, 21:00 -
Mau Pecat Solskjaer, MU Harus Keluar Uang Segini
Liga Inggris 16 Januari 2020, 20:40 -
Cedera, Marcus Rashford Disemprot Mantan Pemain MU
Liga Inggris 16 Januari 2020, 20:20
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39