Bola.net - Bola.net - Pelatih merupakan sosok yang berperan besar dalam menentukan prestasi sebuah tim sepakbola. Oleh karena itu, semua tim berharap mempunyai pelatih berkualitas agar bisa bersaing dengan tim lainnya.
Di musim panas ini tersedia pelatih-pelatih hebat yang sedang tidak punya klub atau menganggur. Mereka sedang menunggu pinangan dari klub agar bisa kembali beraksi di pinggir lapangan.
Siapa sajakah mereka? Berikut ini daftarnya.
1 dari 10 halaman
Louis van Gaal

Louis Van Gaal menukangi Manchester United dalam dua musim terakhir. Meski Setan Merah tampil kurang impresif, namun pria asal Belanda itu berhasil mempersembahkan trofi Piala FA. Setelah itu Van Gaal dipecat dan digantikan Jose Mourinho meski kontraknya di Old Trafford masih tersisa satu tahun lagi.
2 dari 10 halaman
Manuel Pellegrini

Pellegrini berhasil mempersembahkan gelar Premier League di awal kedatangannya di Manchester City. Setelah menghabiskan tiga tahun di sana, kontrak Pellegrini tidak diperpanjang. Pria asal Chile itu berhasil mempersembahkan trofi Piala Liga sebelum meninggalkan Etihad Stadium.
3 dari 10 halaman
Marcelo Bielsa

Bukan Marcelo Bielsa namanya jika tidak membuat sensasi. Dua hari setelah diumumkan bakal jadi pelatih Lazio, Bielsa menyatakan mundur. Kontan saja hal tersebut membuat klub kota Roma itu berang dan melayangkan tuntutan kepada pria Argentina itu.
4 dari 10 halaman
Laurent Blanc

Blanc merupakan sosok dibalik kesuksesan PSG tampil mendominasi di Prancis. Mantan pemain Barcelona dan Manchester United itu meninggalkan klub di musim panas ini setelah mempersembahkan banyak gelar di sana. Blanc sudah memenangkan 11 gelar bersama PSG dalam tiga tahun.
5 dari 10 halaman
Guus Hiddink

Hiddink diminta untuk menyelamatkan Chelsea setelah memberhentikan Jose Mourinho. Meski
The Blues sudah tampil stabil hingga akhir musim, pria asal Belanda itu tidak diberi kontrak permanen. Hiddink meninggalkan Chelsea tanpa memberikan gelar.
6 dari 10 halaman
Frank De Boer

De Boer mampu memoles Ajax menjadi tim yang disegani di Belanda. Di bawah tangan dinginnya, Ajax berhasil memenangkan gelar Eredivisie selama empat musim beruntun. De Boer mundur dari Ajax di musim panas ini setelah gagal mempertahankan gelar liga di musim kemarin.
7 dari 10 halaman
Michel

Michel lebih banyak menghabiskan waktunya dengan menangani tim-tim Spanyol. Mantan pemain Real Madrid itu juga pernah membawa Olympiacos memenangkan gelar Liga Yunani selama tiga musim beruntun. Ia kini tengah menganggur setelah dipecat Marseille pada bulan April lalu.
8 dari 10 halaman
Roberto Martinez

Martinez sebelumnya menghabiskan tiga musim di Everton. Pelatih asal Spanyol itu sempat membawa
The Toffees berlaga di Europa League tapi dipecat sebelum musim kemarin berakhir. Pria berusia 43 tahun itu pernah meraih prestasi sensasional dengan mengantarkan Wigan meraih Piala FA untuk pertama kalinya setelah mengalahkan tim bertabur bintang Manchester City.
9 dari 10 halaman
Roy Hodgson

Roy Hodgson mundur dari jabatan sebagai pelatih timnas Inggris pada akhir Juni lalu. Ia gagal membawa
The Three Lions berprestasi dalam dua turnamen besar Piala Dunia 2014 dan Euro 2016. Hodgson sendiri merupakan pelatih berpengalaman karena sudah menangani 16 tim yang berbeda di delapan negara.
10 dari 10 halaman
Frank Rijkaard

Setelah meraih kesuksesan besar bersama Barcelona, Rijkaard sempat melatih timnas Arab Saudi selama satu setengah tahun pada periode pertengahan 2011 hingga Januari 2013. Namun setelah itu, ia belum pernah terlihat lagi berdiri di pinggir lapangan. Rijkaard sempat ditawari pekerjaan menangani Valencia, tapi ia menolaknya.